Sabtu, 15 Februari 2025
Indonesia
logo
English

KRI Sultan Iskandar Muda-367 Resmi Lanjutkan Misi Perdamaian di Lebanon

Jakarta, IDM – KRI Sultan Iskandar Muda (SIM)-367 resmi melanjutkan misi perdamaian di Lebanon mulai Jumat (17/1). Hal itu ditandai dengan upacara penyerahan bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa dari KRI Diponegoro (DPN)-365 yang sebelumnya telah menjaga keamanan negara tersebut selama setahun.

“Maritime Task Force (MTF), KRI SIM-367 melaksanakan upacara Transfer of Authority (ToA) dengan KRI DPN-365 yang dipimpin langsung oleh MTF Commander RADM Richard Kesten di Dermaga 4 Pelabuhan Beirut, Lebanon,” tulis keterangan dari Dispenal, dikutip Sabtu (18/1).

Baca Juga: TNI AL Kerahkan 600 Prajurit untuk Bongkar Pagar Laut di Tangerang

Pada kesempatan tersebut, MTF Commander RADM Richard Kesten mengapresiasi pengabdian KRI DPN-35 yang dimpimpin Dansatgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL Letkol Laut (P) Letkol Laut (P) Wirastyo Haprabu.

Ia menyebut Satgas tersebut telah mengharumkan Indonesia di kancah global lewat berbagai capaian selama menjaga keamanan Lebanon.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada satgas lama atas dedikasi yang kuat dan performa yang outstanding selama pelaksanaan misi di daerah operasi Lebanon,” tutur Richard.

Baca Juga: TNI AD Mengubah Sarang Narkoba Jadi Kawasan Latihan Militer

Selain itu, Richard berpesan kepada Satgas baru untuk segera beradaptasi dengan kondisi terkini dan memberikan dedikasi terbaik selama menjalani misi di tengah situasi daerah yang dinamis.

Adapun upacara ToA merupakan acara puncak dalam rangkaian serah terima Satgas MTF TNI Kontingen Garuda UNIFIL. Sebelumnya, kedua Satgas telah melaksanakan hand over dan take over (HOTO) internal troop contributing country (TCC) Indonesia sejak 15 hingga 16 Januari 2025. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Selesai Menunaikan Tugas, Satgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL Kembali ke Indonesia

Sejumlah prajurit Satuan Tugas Maritime Task Force (Satgas MTF) TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL mengikuti upacara penyambutan di atas KRI Diponegoro-365 di Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta, (14/2).

Edisi Terbaru

IDM edisi 31

Baca juga

Populer