Jakarta, IDM – Prajurit Siswa (Prasis) Sekolah Pertama Tamtama Prajurit Karir (Semata PK) TNI AU Angkatan ke-88 Skadron Pendidikan (Skadik) 403 Wing Pendidikan (Wingdik) 400/Matukjur Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Adi Soemarmo melaksanakan kegiatan pertahanan pangkalan (Hanlan) di Detasemen TNI AU, Pacitan, Selasa (14/1), sebagai bagian dari Latihan Berganda (Latganda).
“Kegiatan hari ini diawali dengan pengintaian, yang kemudian dilanjutkan bergerak menuju sasaran untuk melaksanakan serangan senja sejauh 3,6 km. Rute yang ditempuh yaitu Desa Jaten-Desa Balong-Detasemen TNI AU Pacitan,” tulis TNI AU dikutip dari laman tni-au.mil.id, Rabu (15/1).
Baca Juga: Bakamla Gagalkan Penyelundupan Peredaran Balpres Ilegal
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan serangan senja, Hanlan, dan Pertahanan Alat Utama Sistem Senjata (Hanalutsista).

“Dalam Latganda ini, selain latihan, Prasis Semata PK A-88 juga melaksanakan karya bakti di sekitar wilayah latihan yang menunjukkan kepedulian mereka terhadap lingkungan dan masyarakat setempat,” sambung TNI AU.
Baca Juga: KSAL: Keterbatasan Alutsista Bukan Halangan Pertahankan Integritas Wilayah Laut
Setelah selesai, para siswa kembali ke Detasemen TNI AU Pacitan untuk melanjutkan kegiatan dengan bivak. Latihan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapan prajurit siswa dalam menghadapi berbagai situasi di medan tugas. (yas)