Sabtu, 18 Mei 2024

TNI AL Dukung Pelaksanaan 1 juta Vaksin Perhari

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Dalam rangka mendukung pencapaian target Nasional pelaksaan vaksinasi 1 juta vaksin perhari, Lembaga Kedokteran Gigi (Ladokgi) TNI Angkatan Laut (TNI AL) R.E. Martadinata, Benhil, Tanah Abang, Jakarta Pusat, hari ini, Senin (22/3) melaksanakan vaksinasi bagi Lansia.

Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan tugas limpahan dari Puskesmas Tanah Abang dengan sasaran lansia di atas usia 60 tahun, yang akan dilaksanakan selama 7 hari kerja, mulai hari ini Senin 22 Maret 2021 sampai dengan Kamis 25 Maret 2021 mendatang, dilanjutkan Senin, Selasa, dan Rabu 29-31 Maret 2021 mendatang. Target peserta setiap hari adalah 100 lansia, sehingga diharapkan selama 7 hari tercapai target 700 lansia.

Tahapan yang dilaksanakan sebelum vaksinasi adalah melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan screening tensi, suhu, dan mengisi checklist seperti pada pasien bukan lansia, hanya saja ada tambahan 5 (lima) pertanyaan, diantaranya apakah mengalami kesulitan untuk naik 10 anak tangga?, apakah sering merasa kelelahan?, apakah memiliki 5 atau lebih dari 11 penyakit berikut (Hipertensi, diabetes,kanker, penyakit paru kronis, serangan jantung, gagal jantung kongestif, nyeri dada, asma, nyeri sendi, stroke dan penyakit ginjal)?, apakah mengalami kesulitan berjalan kira-kira 100 sampai 200 meter? dan apakah mengalami penurunan berat badan yang bermakna dalam setahun terakhir.

BERITA TERBARU

INFRAME

Menhan Prabowo Serahkan Bantuan Bencana Alam di Sumatera Barat

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberikan bantuan untuk korban bencana banjir bandang dan tanah longsor di Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (16/5).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER