Minggu, 28 April 2024

TNI AU Konfirmasi 2 Pesawat Super Tucano Hilang Kontak Saat Latihan Profisiensi

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau) Marsma TNI Agung Sasongkojati mengonfirmasi 2 pesawat Super Tucano milik TNI Angkatan Udara (TNI AU) hilang kontak (lost contact) di daerah Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (16/11).

“Pada hari ini, Kamis 16 November 2023 pukul 11.18 telah lost contact sebuah flight pesawat Super Tucano dari (Lanud) Abdulrachman Saleh, Malang dan diperkirakan mengalami accident (kecelakaan),” ungkap Agung dikutip dari video resmi yang dirilis Dispenau.

Baca Juga: Enam Perwira TNI AL Siap Menjadi Ahli Perperangan Ranjau

“Menurut laporan, 2 pesawat tersebut di daerah Kedung, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan,” sambungnya.

Kadispenau Marsma TNI Agung Sasongkojati
Kadispenau Marsma TNI Agung Sasongkojati. (Foto: Dok. Dispenau)

2 pesawat yang hilang kontak itu masing-masing memiliki tail number, TT-3111 dan TT-3103. Pesawat Super Tucano TT-3111 diawaki oleh pilot Komandan Skadron Udara 21, Letkol Pnb Sandra Gunawan (frontseater) dan Kepala Dinas Personel Lanud Abd Saleh, Kolonel Adm Sugiyono yang duduk di kursi belakang (backseater).

Sementara itu, Komandan Wing Udara 2, Kolonel Pnb Subhan (backseater) dan Mayor Pnb Yuda (frontseater) dilaporkan mengawaki pesawat Super Tucano TT-3103.

Baca Juga: Buka Forum Menhan ASEAN Plus, Prabowo Sambut Khusus Menhan Timor Leste yang Baru Pertama Gabung

Kadispenau menjelaskan, kedua pesawat itu tengah melakukan latihan formasi secara rutin. “Diketahui bahwa kedua pesawat sebelum terbang dalam kondisi baik, tidak ada masalah,” jelasnya.

Tim Rescue Lanud Abdulrachman Saleh Malang dilaporkan tengah menuju lokasi kecelakaan di daerah Watugede, Pasuruan dan mencari keberadaan pesawat. “Untuk penyebab terjadinya kecelakaan masih dalam proses penyelidikan,” kata TNI AU. (yas)

BERITA TERBARU

INFRAME

Warga Jatiwaringin Antusias Saat Wing Komando I Kopasgat Bagikan Jumat Berkah

Wing Komando I Kopasgat membagikan nasi box kepada masyarakat daerah Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jumat (26/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER