Minggu, 12 Mei 2024

Dewan Keamanan PBB Serukan Jeda Konflik di Gaza, Demi Salurkan Bantuan Kemanusiaan

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) menyerukan jeda konflik diperpanjang untuk kepentingan kemanusiaan di jalur Gaza, usai Israel melancarkan serangan terus-menerus ke Hamas di wilayah tersebut.

Dilansir dari Un.org, laman resmi PBB, Kamis (16/11), DK PBB telah melakukan pemungutan suara terkait resolusi kemanusiaan. Dari 15 anggota, 12 negara setuju terhadap resolusi tersebut. Sementara, Amerika Serikat (AS), Rusia, Inggris memilih abstain.

Baca Juga: Korut Klaim Berhasil Uji Mesin Bahan Bakar Padat untuk Rudal Balistik

“Dengan 12 anggota memberikan suara mendukung, menyerukan pentingnya tindakan segera dan memperpanjang jeda dan koridor kemanusiaan di Gaza selama beberapa hari yang cukup untuk memungkinkan akses penuh bagi badan-badan dan mitra PBB,” tulisnya.

Lebih lanjut, resolusi itu menyerukan pembebasan segera dan tanpa syarat semua sandera yang ditahan oleh Hamas dan kelompok lain, terutama anak-anak, serta mengamankan akses kemanusiaan. Jeda kemanusiaan umumnya dan lebih pendek dibandingkan gencatan senjata, yang harus disetujui oleh pihak-pihak yang bertikai.

Dalam pemungutan suara DK PBB, Duta Besar dari Inggris dan AS secara terpisah menilai resolusi itu gagal mengecam Hamas. Sementara, Duta Besar Rusia mengatakan perlunya langkah signifikan berupa gencatan senjata.

Baca Juga: Kyiv: Sekitar 25.000 Pasukan Ukraina Tewas di Medan Tempur

“Kekacauan ini harus diakhiri. Sudah waktunya untuk perdamaian,” kata Utusan Permanen Palestina untuk PBB.

Sementara, Duta Besar Israel mengatakan konflik ini dapat segera diakhiri jika semua sandera Israel dikembalikan tanpa cedera dan Hamas menyerahkan diri. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER