Sabtu, 11 Mei 2024

Buka Forum Menhan ASEAN Plus, Prabowo Sambut Khusus Menhan Timor Leste yang Baru Pertama Gabung

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto mengucapkan selamat kepada Timor Leste yang untuk pertama kalinya bergabung dalam forum Menteri Pertahanan ASEAN Plus (ADMM Plus) sebagai observer.

“Saya dengan bangga menyampaikan kepada hadirin hari ini bahwa Menteri Pertahanan Timor Leste dapat hadir dalam forum ADMM Plus. Ini menjadi momentum yang penting dalam menindaklanjuti penerapan status observer dalam ADMM, ADMM Plus, dan pertemuan-pertemuan terkait,” ucap Prabowo di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (16/11).

Baca Juga: Daftar 13 Kapal Perang dalam Glagaspur Tingkat III Satkor dan Satfib Koarmada II

Sebagai ketua, Prabowo menyampaikan agar pertemuan ini juga dapat menciptakan hasil konkret yang bermanfaat bagi kepentingan bersama di bawah prinsip-prinsip saling percaya dan kemitraan.

Kemhan RI
(Foto: Tim Media Prabowo Subianto)

“Saya berharap, agar diskusi kita akan memberikan hasil yang konstruktif dan bermanfaat bagi kepentingan kita bersama, berdasarkan prinsip saling percaya dan kemitraan,” ucap Prabowo.

Baca Juga: Enam Perwira TNI AL Siap Menjadi Ahli Perperangan Ranjau

Selain sembilan negara ASEAN dan Timor Leste, kepala delegasi yang hadir antara lain, Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd Austin, Wakil Kepala Staf Komisi Pusat Militer Tiongkok Jing Jianfeng, Menteri Pertahanan India Shri Rajnath, Menteri Industri Pertahanan Australia Pat Conroy, State Minister of Defense of Japan Miyazawa Hiroyuki, Wakil Menteri Pertahanan Selandia Baru Richard Anthony Schmidt, Wakil Menteri Pertahanan Nasional Korea Selatan Kim Seonho, dan Wakil Menteri Pertahanan Rusia Alexander Fomin.

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER