Minggu, 19 Mei 2024

Rusia Kembali Tingkatkan Sistem Pertahanan

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Militer Rusia saat ini memiliki sistem pertahan rudal anti-pesawat S-500 terbaru yang akan ditempatkan di pangkalan militer Rusia.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Perdana Menteri Rusia Yury Borisov, Rabu (18/5).

“Hari ini pasukan sudah mulai menerima sistem yang sebenarnya menggabungkan fungsi pertahanan udara dan anti-rudal dan ini adalah senjata S-500,” kata Borisov seperti dikutip dari Tass, Kamis (19/5).

Rusia dilaporkan telah memindahkan rudal yang mampu menembakkan hulu ledak nuklir di dekat perbatasannya. Aktivitas tersebut dilakukan saat Finlandia dan Swedia tengah berupaya bergabung dengan Aliansi NATO. Setidaknya ada tujuh sistem rudal balistik dalam perjalanan menuju ke kota yang berjarak 24 mil dari perbatasan Finlandia.

Sebelumnya, pemerintah Rusia sudah menjelaskan bahwa moskow akan mengerahkan senjata nuklir ke perbatasan Eropa jika Finlandia dan Swedia mengizinkan pengkalan militer NATO berada di wilayah mereka.

“Ketika pangkalan NATO muncul di Swedia dan Finlandia, Rusia tidak punya pilihan selain menetralisir ketidakseimbangan dan ancaman baru dengan mengerahkan senjata nuklir taktis,” ucapnya Borisov.

Pemimpin Rusia juga tegas menjelaskan bahwa pihaknya tidak segan memberikan konsekuensi besar yang akan memperburuk situasi perang di Ukraina. (ADT)

BERITA TERBARU

INFRAME

Menhan Prabowo Serahkan Bantuan Bencana Alam di Sumatera Barat

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberikan bantuan untuk korban bencana banjir bandang dan tanah longsor di Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (16/5).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER