Minggu, 28 April 2024

Pushidrosal-BMKG Jalin Kerja Sama Pemanfaatan Data dan Informasi Maritim

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pusat Hidro-oseanografi TNI AL (Pushidrosal) bersama Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menjalin kerja sama pemanfaatan data dan informasi maritim.

Dikutip dari keterangan Pen Pushidrosal, Kamis (12/1), kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pushidrosal dengan BMKG.

Komandan Pushidrosal (Danpushidrosal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat dan Sekretaris Utama BMKG Dwi Budi Sutrisno menandatangani naskah perjanjian kerja sama tersebut di Jakarta, Rabu (11/1) kemarin.

Kerja sama meliputi informasi meteorologi maritim, klimatologi, geofisika dan hidro-oseanografi yang terdiri dari kalibrasi peralatan meteorologi, peningkatan kapasitas teknis meteorologi, klimatologi, dan geofisika serta hidro-oseanografi.

Baca: Tertarik dengan Dunia Militer Ratusan Pelajar di Jakarta Berkunjung ke Kodam Jaya

Selain itu, kerja sama kedua belah pihak juga terkait pendidikan di Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG), integrasi web portal, pemanfaatan sarana dan prasarana dan survei, analisis serta publikasi bersama. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Warga Jatiwaringin Antusias Saat Wing Komando I Kopasgat Bagikan Jumat Berkah

Wing Komando I Kopasgat membagikan nasi box kepada masyarakat daerah Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jumat (26/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER