Sabtu, 11 Mei 2024

Investigasi UFO Pentagon: Objek Anomali Bukan Berasal dari Luar Angkasa

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Departemen Pertahanan Amerika Serikat (AS) atau Pentagon tengah menyelidiki 650 laporan UFO selama satu tahun terakhir. Sejauh ini, ratusan insiden UFO tersebut diduga bukanlah objek yang berasal dari luar angkasa.

Dilansir dari ABC, Kamis (20/4), All-domain Anomaly Resolution Office (AARO), sebuah departemen khusus yang menyelidiki fenomena anomali seperti UFO, melaporkan bahwa terdapat kumpulan video berupa penampakan objek terbang yang beredar di media sosial. Video tersebut sempat hangat jadi perbincangan, sebab muncul spekulasi di masyarakat tentang keberadaan makhluk luar angkasa.

Baca Juga: Dokumen Rahasia yang Bocor Ungkap Mesir akan Pasok Amunisi ke Ukraina

Menurut Direktur AARO Sean Kirkpatrick, mayoritas objek dalam video yang beredar dapat dijelaskan karakteristiknya, seperti misalnya balon udara, sistem drone hingga kemungkinan ilusi dari fenomena alam tertentu.

“Mayoritas objek tak dikenal yang dilaporkan ke AARO menunjukkan karakteristik balon, sistem udara tak berawak, fenomena alam, atau sumber lain yang mudah dijelaskan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa sebagian besar objek tersebut terbang di ketinggian yang masuk radar militer. Kendati demikian, AARO masih belum dapat menemukan jawaban atas semua insiden yang meningkat dari 510 menjadi 650 pada tahun ini.

Baca Juga: Negara G7 Kecam Agresi dan Retorika Nuklir Rusia

“Tanpa data yang cukup, kami tidak dapat mencapai kesimpulan yang dapat dipertahankan maupun memenuhi standar ilmiah yang kami tetapkan,” ungkapnya.

Hingga saat ini, AARO terus berkoordinasi dengan pihak Pentagon untuk menemukan penjelasan atas semua laporan UFO yang terjadi.

“Saya tidak akan menutup kasus yang tidak dapat kami pertahankan kesimpulannya,” pungkasnya. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER