Senin, 13 Mei 2024

Wakili KSAU, Pangkoopsudnas Hadiri Pacific Air Chiefs Symposium 2023 di Hawaii

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) Marsdya TNI M. Tonny Harjono, mewakili KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, menghadiri Pacific Air Chiefs Symposium (PACS) 2023 yang digelar di Joint Base Pearl Harbor, Hickam Hawaii, Amerika Serikat (AS).

Melansir keterangan Penerangan Koopsudnas, Selasa (14/11), dijelaskan bahwa PACS merupakan forum komunikasi pimpinan angkatan udara di kawasan pasifik yang digelar setiap dua tahun. Tahun ini, PACS akan berlangsung sejak 13 sampai 16 November 2023 dan dihadiri oleh sebanyak 23 negara.

Baca Juga: Kisah Sony Sondegau Anak Yatim-piatu yang Dapat Perhatian Khusus Yonif 330/TD

PACS
(Foto: Dok. Penerangan Koopsudnas)

PACS digelar dengan tujuan untuk meningkatkan hubungan angkatan udara di kawasan pasifik. Simposium seperti ini kemudian memberi kesempatan bagi para negara peserta untuk bekerja sama, di luar operasi dan latihan, untuk memperkuat kemampuan kolektif, pencegahan, dan keamanan regional.

“Selain itu, kegiatan PACS juga untuk bertujuan untuk meningkatkan rasa saling pengertian tentang tantangan bersama, kemampuan, kapasitas kemitraan, dan interoperabilitas,” tulis Penerangan Koopsudnas.

Simposium tahun ini, dilansir dari laman resmi Pacific Air Forces, memiliki arti khusus yakni meningkatnya partisipasi negara-negara mitra di dunia, termasuk negara-negara Eropa, Amerika Utara, dan Amerika Selatan.

Baca Juga: Sukses Gelar Latihan Yonif 503/Mayangkara Siap Diberangkatkan ke Papua

Mereka semua sepakat bahwa Indo-Pasifik merupakan kawasan yang bebas dan terbuka bagi negara-negara di seluruh dunia. Semakin kuatnya hubungan kerja sama pertahanan yang terjalin maka hal tersebut akan mengurangi tantangan kolektif yang berpotensi tercipta di kawasan ini.

PACS 2023 akan diisi dengan sejumlah kegiatan, mulai dari pertemuan bilateral dan multilateral; forum; panel; hingga pertukaran pemimpin senior. Hari pertama kegiatan ini diawali dengan kunjungan ke Markas Komando PACAF; Pearl Harbor Aviation Museum; dan USS Missouri. (yas)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER