Kamis, 9 Mei 2024

Tujuh Jabatan Strategis di Koarmada III Kembali Bergulir, Ini Daftarnya

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Rachmad Jayadi, memimpin upacara serah terima tujuh jabatan strategis di lingkungan Koarmada III, Sorong, Papua Barat, Rabu (12/7).

Dikutip dari keterangan Dispen Koarmada III, Kamis (13/7), ketujuh jabatan terdiri dari Komandan Komando Latihan, Komandan Satuan Kapal Cepat, Komandan Satuan Kapal Ranjau, Komandan Satuan Udara Koarmada III, Asisten Komunikasi Elektronika, dan Asisten Personel Pangkoarmada III.

Baca Juga : Indonesia Jadi Negara ASEAN Pertama Gelar PALS, KSAL: Komitmen Jaga Perdamaian di Kawasan

Jabatan Komandan Komando Latihan diserahkan dari Kolonel Laut (P) Yosafat Indarto kepada Kolonel Laut (P) Ahmad Muharam, Komandan Satuan Kapal Cepat dari Kolonel Laut (P) Yudhoko Timuryanto diberikan kepada Letkol Laut (P) Hananto Dwi P.

Komandan Satuan Kapal Ranjau dari Kolonel Laut (P) Hasto Sarwono kepada Letkol Laut (P) Bambang Abdullah Basuki Rahmad, Komandan Satuan Udara dari Kolonel Laut (P) Dani Hamdani kepada Kolonel Laut (P) Rivai.

Kemudian, Askomlek diserahkan dari Kolonel Laut (E) Junaedi kepada Kolonel Laut (E) Novi Primawan dan penyerahan jabatan Aspers kepada Kolonel Laut (P) Dian Poernomo Sidhi.

Baca Juga : Skadron 800 Puspenerbal Siapkan Latihan Kemampuan Escape Awak Pesawat Udara

Rachmad mengatakan, ketujuh pejabat yang sertijab ini adalah Komandan Satuan yang bertugas membantunya dalam merumuskan dan mengembangkan kebijakan di bidang pembinaan dan pelaksanaan tugas lapangan.

“Dalam rangka menjamin kesiapan personel dan unsur-unsurnya serta mengkaji dan mengembangkan taktik, teknik dan metode peperangan laut,” kata Rachmad.

Menurutnya, salah satu bentuk keberhasilan pembinaan oleh komandan satuan di lingkungan Koarmada III adalah bilamana dalam setiap operasi dan latihan, mampu mengoperasikan alutsista yang dengan baik dan benar.

“Tanpa menimbulkan kerugian, baik personel maupun material (zero accident) sehingga tugas operasi dan latihan dapat mencapai hasil optimal,” ujar Rachmad. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER