Kamis, 2 Mei 2024

Siswa Pusat Pendidikan Laut Tembakan Meriam dan Demolisi di Probolinggo

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Direktur Pendidikan Kodiklatal Laksamana Pertama Askari meninjau latihan praktik menembak meriam dan demolisi oleh siswa Pusat Pendidikan Pelaut (Pusdikpel) Kodikopsla di Pantai Paiton, Probolinggo, Selasa (31/10).

Dikutip dari keterangan Pen Kodiklatal, Rabu (1/11), dalam kesempatan tersebut, Askari diterima oleh Komandan Sekolah Artileri (Danseart) Letkol Laut (P) Agus Sulis selaku Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat) menembak Meriam.

Baca Juga: Puspenerbal Gelar Latihan Operasi Laut Aspek Udara 2023 selama Sepekan

Kunjungan peninjauan Askari juga diterima oleh Komandan Sekolah Senjata Bawah Air (Dansesenbar) Letkol Laut (P) Aris Dianto sebagai Palaklat Lattek Demolisi.

Dirdik Kodiklatal
(Foto: Dok. Pen Kodiklatal)

Askari meninjau fasilitas gedung latihan Gunnery Firing Range (GFR), yakni simulator pos induk tempur kapal perang yang dapat digunakan untuk latihan menembak dengan meriam.

GFR digunakan tanpa harus mengoperasikan kapal perang di laut sehingga sistem tersebut dapat dipergunakan secara intensif oleh para prajurit siswa Kodikopsla Kodiklatal.

Di sela-sela peninjauan, Askari juga mencoba langsung sistem demolisi dengan meledakkan sasaran.

Dirdik Kodiklatal
(Foto: Dok. Pen Kodiklatal)

Baca Juga: KSAD Lantik 3 Pejabat Baru di TNI AD, Ini Nama-namanya

Di samping itu, Askari juga berpesan kepada para instruktur dan pelatih agar tetap menjaga keselamtan untuk menyukseskan kegiatan latihan praktik.

“Agar tetap waspada terhadap semua tahapan latihan yang akan dijalani, terutama masalah keselamatan material dan personel,” ujarnya. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER