Selasa, 14 Mei 2024

Persiapan IMDEX 2023, Indonesia Kirim Tiga KRI Buatan dalam Negeri

BACA JUGA

Jakarta, IDM – KRI dr Radjiman Widyodiningrat-992 dan KRI I Gusti Ngurah Rai-332 yang tergabung dalam Satgas International Maritime Defence Exhibition and Conference (IMDEX) Asia 2023 sandar di Batam, Sabtu (29/4).

Saat tiba, kedua KRI langsung bergabung dengan KRI Halasan-630 yang beberapa waktu lalu melaksanakan patroli di Perairan Bintan. Ketiga KRI yang sandar ini akan melaksanakan persiapan akhir, sebelum mengikuti IMDEX Asia 2023 di Singapura.

Baca Juga: Produksi Anak Bangsa, Prabowo Kenalkan Rantis Maung di Tanah Minang

Komandan Lantamal IV Batam Laksamana Pertama TNI Kemas M Ikhwan Madani, mengatakan IMDEX Asia 2023 adalah kegiatan pameran alat utama sistem persenjataan (alutsista) dan kemaritiman.

Kegiatan tersebut juga terdapat konferensi yang membahas perkembangan teknologi pertahanan dan kemaritiman berskala Internasional, diselenggarakan dua tahunan oleh Experia Event Pte Ltd dan didukung Angkatan Laut Singapura.

“Indonesia mengirim tiga KRI buatan karya anak bangsa,” ujar Kemas dikutip dari keterangan Pen Lantamal IV, Senin (1/5).

Baca Juga: Harumkan Nama Indonesia, Babinsa Koramil 1417-03 Lambuya Juarai Kempo Dunia di Portugal

Ia melanjutkan, selama berada di Batam, ketiga KRI tersebut akan melaksanakan persiapan akhir menjang IMDEX Asia 2023.

“Lantamal IV akan mendukung segala yang dibutuhkan Satgas tersebut, sehingga saat pelaksanaan tugas sudah dalam kondisi siap,” tandasnya. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER