Jakarta, IDM – TNI Angkatan Udara (TNI AU) akan mengerahkan sebanyak 82 pesawat untuk unjuk aksi dalam demo udara peringatan HUT ke-77 di Taxy Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta pada 9 April 2023 mendatang.
Puluhan pesawat tersebut telah berada di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Lanud Husein Sastranegara Bandung serta Lanud Atang Sendjaja Bogor untuk melaksanakan sejumlah persiapan dan gladi.
Pesawat yang dikerahkan pun beragam, mulai dari unsur tempur, transportasi dan helikopter. Sebanyak 271 penerbang serta navigator ditugaskan dalam demo udara tahun ini.
Baca Juga:Â Berprestasi dalam Uji Terampil Perorangan, Puluhan Prajurit Yonko 462 Kopasgat Raih Penghargaan
Lanud Halim Perdanakusuma
Dikutip dari keterangan TNI AU dalam Instagram @militer.udara, Rabu (5/4), sejumlah pesawat yang berada di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusuma meliputi 17 pesawat tempur F-16 yang berasal dari tiga skadron, yakni Skadron Udara 3 dan Skadron Udara 14 Lanud Iswahjudi Magetan serta Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
Selanjutnya, lima pesawat tempur T-50i Golden Eagle turut mengudara ke Jakarta dari home base mereka di Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi. Kekuatan unsur tempur demo udara TNI AU juga ditambah dengan hadirnya sembilan pesawat tempur EMB-314 Super Tucano asal Skadron Udara 21 Lanud Abdulrachman Saleh Malang.
Pada peringatan hari jadinya tahun ini, TNI AU juga akan menyuguhkan kolaborasi dua tim aerobatik kebanggaan mereka, yakni Jupiter Aerobatic Team (JAT) dan Dynamic Pegasus. Untuk itu, JAT membawa tujuh pesawat KT-1 Wongbee dari Skadron Udara 102 Lanud Adi Soetjipto Yogyakarta dan Dynamic Pegasus yang mengudara dengan lima Helikopter EC-120B Colibri asal Skadron Udara 7 Lanud Suryadarma Kalijati. Pada lokasi yang sama, juga terdapat dua unit pesawat Cessna dari Pusdiklat Terbang Layang Lanud Suryadarma Kalijati.
Baca Juga: Persiapan Taifib Marinir dalam Latma Reconex-23 dengan USMC di AS
Lanud Husein Sastranegara
Sementara itu, Lanud Husein Sastranegara ditunjuk sebagai pangkalan aju bagi lima jenis pesawat TNI AU, seperti pesawat Falcon 7X dan Falcon 8X serta pesawat Boeing 737-400 dari Skadron Udara 17 Lanud Halim Perdanakusuma.
Tiga jenis pesawat lainnya adalah pesawat CN-295 Skadron Udara 2 Lanud Halim Perdanakusuma, pesawat Casa NC-212i yang sehari-hari dioperasionalkan oleh Skadron Udara 4 Lanud Abdulrachman Saleh Malang, dan yang terakhir adalah pesawat C-130 Hercules milik Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma, Skadron Udara 32 Lanud Abdulrachman Saleh, dan Skadron Udara 33 Lanud Sultan Hasanuddin.
Lanud Atang Sendjaja
Lanud Atang Sendjaja yang berlokasi di Bogor menjadi home base bagi Helikopter EC-725 Caracal dari Skadron Udara 8 dan Helikopter NAS 332- Super Puma dari Skadron Udara 6 Wing Udara 4 yang akan melaksanakan demo udara Giant Flag serta Operasi SAR Tempur. (yas)