Senin, 29 April 2024

Mengenal Tu-160M2, Pesawat Rusia Penangkal Nuklir

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Rusia memiliki pesawat pengebom berjenis Tu-160M2 yang mampu membawa 40 ton rudal dan mempunyai senjata penangkal nuklir. Pesawat ini terbang pertama kali bulan Januari 2022.

Dilansir dari The Aviation Geek Club, Senin (9/4) perusahaan pertahanan Rusia Ruselelectronics Group menyebut Tu-160M2 memiliki desain yang hampir sama dengan pendahulunya Tu-160, terutama mempertahankan desain sayap Black Jack, bedanya Tu-160M2 dilengkapi dengan slot pembawa senjata utama serta peningkatan avionik.

Berikutnya Tu-160M2 juga memiliki suite komunikasi on board yang sama dengan pesawat tempur superioritas udara generasi kelima Su-56 Rusia.

“Sistem telah dikembangkan menggunakan platform komunikasi yang dibuat untuk Su-57 kelima. Pejuang generasi sebagai keunggulan utamanya. Ia dicirikan oleh keandalan yang tinggi, transmisi informasi yang cepat, bobot yang kecil dan efisiensi energi,” ujar Ruselelectronics Group.

Untuk keunggulan, Tu-160M2 memiliki transmisi informasi yang cepat, bobot juga relatif kecil, serta efisiensi energi. Dalam aspek persenjataan, selain rudal Kh-55MS, Kh-555, pesawat ini juga membawa generasi terbaru rudal jelajah jarak jauh. (BFM)

BERITA TERBARU

INFRAME

Warga Jatiwaringin Antusias Saat Wing Komando I Kopasgat Bagikan Jumat Berkah

Wing Komando I Kopasgat membagikan nasi box kepada masyarakat daerah Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jumat (26/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER