Minggu, 5 Mei 2024

Diduga Minta Jatah Uang, KKB Tembak 1 Polisi Dan 1 Warga

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan mengatakan telah terjadi aksi penembakan oleh gerombolan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang mengakibatkan 1 orang Polisi dan 1 Warga Sipil terluka, bertempat di Bandara Perintis Banyubiru Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Selasa (6/2/2024).

Ia menjelaskan kejadian ini terjadi pukul 06.50 WIT, bermula ketika Pesawat Smart Aviation dari Nabire hendak Landing di Lapangan Terbang Baya Biru, tiba-tiba terdengar tembakan ke arah agen perusahaan penerbangan Smart Aviation di Bandara yang mengenai Benyamin Banua.

Baca Juga: KSAU Dianugerahi Penghargaan Kehormatan dari Pemerintah Australia

“Melihat seorang warga sipil tertembak, kemudian Aiptu Manurung (50) Anggota Polri yang mengamankan Bandara berusaha menolong, namun juga terkena tembakan dari KKB yang kemudian para Pelaku melarikan diri,” kata Kapendam.

Korban Aiptu Manurung (50), mengalami luka tembak di bagian rusuk depan tembus punggung belakang (kondisi sadar), sementara Benyamin Banua (53) mengalami luka tembak pada bagian paha kanan (kondisi sadar).

Baca Juga: Begini Cara Lapor ke TNI AD Jika Ada Indikasi Prajurit Tidak Netral

“Kedua korban tersebut langsung dievakuasi menuju RSUD Nabire untuk dilakukan penanganan medis lebih lanjut. Diduga penyebabnya, karena masalah aksi Premanisme dari gerombolan KKB yaitu meminta uang namun tidak ditanggapi,” kata Kapendam. (rr)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER