Jakarta, IDM – Cina tingkatkan anggaran pertahanan sebesar 7,2% atau sekitar 1,67 triliun yuan ($231,4 miliar). Berdasarkan kenaikan itu, anggaran pertahanan Cina telah bertambah lebih dari dua kali lipat selama 11 tahun kepresidenan Xi Jinping.
Baca Juga: Polandia akan Luncuran Satelit Militer Tahun Depan
Dilansir dari AP, Rabu (6/3), kebijakan tersebut tertulis dalam sebuah laporan yang diuraikan oleh Perdana Menteri Li Qiang dalam pembukaan Sidang Kongres Rakyat Nasional China ke-14 di Beijing pada beberapa waktu lalu. Dengan demikian, tahun 2024 menjadi tahun kesembilan berturut-turut yang mengalami kenaikan dalam anggaran pertahanan Cina.
“Kami akan memberikan jaminan keuangan yang lebih kuat untuk upaya memodernisasi pertahanan nasional dan angkatan bersenjata kami di semua matra dan mengkonsolidasikan serta meningkatkan strategi nasional,” kata Qiang.
Baca Juga: India Beli Rudal Berkemampuan Nuklir Senilai $2,36 Miliar
Peningkatan ini sejalan dengan perintah Presiden Xi Jinping agar militer Cina menjadi ‘kekuatan kelas dunia’ pada tahun 2027 mendatang, yang bertepatan dengan peringatan ke-100 People’s Liberation Army (PLA). (bp)