Kamis, 2 Mei 2024

Batal Kudeta Moskow, Pasukan Wagner Kembali ke Ukraina

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pasukan tentara bayaran Wagner dilaporkan telah menarik diri dari kota Rostov di Rusia. Langkah itu dilakukan setelah mereka membatalkan pemberontakan di Ibu Kota Moskow atas perintah pemimpin Wagner, Yevgeny Prigozhin pada beberapa waktu lalu.

Dilansir dari AP, Senin (26/6), pasukan Wagner yang terlibat dalam rencana pemberontakan telah kembali ke markas besar pusat komando di selatan Rusia. Mereka disebut telah mendapatkan jaminan keselamatan dan tidak akan dijatuhkan sanksi oleh Kementerian Pertahanan Rusia.

Baca Juga: Australia Tambah Bantuan Militer ke Ukraina Hingga $100 Juta

“Pasukan Wagner yang bergabung dengan Prigozhin dalam pemberontakan tidak akan diadili,” kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov.

Peskov menjelaskan, Prigozhin akan pindah ke Belarusia atas kesepakatan dengan Putin yang dimediasi oleh Presiden Belarusia Alexander Lukashenko. Sejalan dengan itu, Prigozhin turut memerintahkan pasukannya untuk mundur dan kembali ke kamp militer di Ukraina agar bertempur bersama pasukan Rusia.

“Pemimpin militer Wagner akan pindah ke negara tetangga Belarusia sebagai bagian dari kesepakatan untuk meredakan ketegangan pemberontakan dan kasus kriminal terhadapnya akan ditutup,” jelasnya.

Baca Juga: Rusia Sebut Pemberontakan Wagner Menguntungkan Musuh Eksternal

Sebelumnya, Prigozhin mengatakan keputusannya melakukan pemberontakan di Moskow yaitu untuk melengserkan Kementerian Pertahanan Rusia yang korup dan tidak kompeten menangani perang di Ukraina.

Sementara, Presiden Putin dikabarkan akan melakukan pertemuan dengan Dewan Keamanan Rusia di waktu dekat. Kemungkinan pertemuan itu akan membahas situasi internal khususnya terkait pemberontakan Wagner. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER