Senin, 29 April 2024

Wakil KSAU Hadiri Apel Gelar Pengamanan Pemilu 2024

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakil KSAU) Marsdya TNI Andyawan Martono menghadiri apel gelar pengamaman Pemilu 2024 yang digelar di taxy way echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (1/2).

Selain Wakil KSAU, apel yang sama turut dihadiri oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto; KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak; serta KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali.

Baca Juga: KSAD: Keterlibatan TNI AD di Pemilu 2024 Sifatnya Perbantuan kepada Polri

Melansir keterangan TNI AU, Jumat (2/2) disebutkan, apel ini digelar serentak di seluruh Indonesia dengan diikuti oleh sebanyak 446.219 personel. Pangdam Jaya, Mayor Jenderal TNI Mohamad Hasan bertindak sebagai inspektur upacara, yang dipusatkan di Lanud Halim Perdanakusuma tersebut.

Pemilu 2024
Apel gelar pengamanan Pemilu 2024. (Foto: Dok. Instagram @militer.udara)

“Apel digelar dengan tujuan untuk mendukung pelaksanaan pesta demokrasi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI); pemilu presiden dan wakil presiden RI; serta legislatif tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang,” tulis TNI AU dilansir dari instagram @militer.udara.

Baca Juga: Berlayar dari Lebaon, KRI Frans Kaisiepo-368 Sandar di Batam

Usai apel gelar kekuatan, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto beserta jajaran pimpinan TNI lainnya berkesempatan untuk mengecek sejumlah hal. Di antaranya jumlah kekuatan TNI dan alutsista yang akan dikerahkan; serta kelengkapan personel yang akan digunakan, mulai dari seragam hingga alat penanggulangan huru hara (PHH). (yas)

BERITA TERBARU

INFRAME

Warga Jatiwaringin Antusias Saat Wing Komando I Kopasgat Bagikan Jumat Berkah

Wing Komando I Kopasgat membagikan nasi box kepada masyarakat daerah Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jumat (26/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER