Unsur kapal perang TNI AL, KRI RE Martadinata-331 melanjutkan pelayaran terakhir menuju Surabaya, Jawa Timur dari Tarakan, Kalimantan Utara, Kamis (22/8).
 KRI RE Martadinata-331 kembali ke Indonesia setelah merampungkan misi latihan bersama Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024. Kapal perang itu tiba di Tarakan, Kalimantan Utara, Selasa (20/8).
KRI RE Martadinata-331 dijadwalkan kembali ke Indonesia, pada akhir bulan ini usai menuntaskan seluruh rangkaian latihan bersama Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024 di Hawaii, Amerika Serikat.
KRI RE Martadinata-331 berhasil menuntaskan pelayaran bersama dengan puluhan kapal perang negara peserta latihan Rim of The Pacific (Rimpac) 2024 di Samudra Pasifik, Kamis (25/7).
Korps Marinir TNI AL bersama seluruh pasukan pendarat peserta latihan bersama Rim of The Pacific (Rimpac) 2024 mengikuti perencanaan taktik tempur (TFG) operasi amfibi di Hawaii, Amerika Serikat, Selasa (23/7).
Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen (Mar) Endi Supardi sangat bangga terhadap doktrin kuat yang melekat pada prajurit Marinir TNI AL yang mampu bersaing dengan Amerika Serikat (USMC) selama latihan bersama Rim of The Pacific (Rimpac) 2024 di Hawaii.
Marinir TNI AL bersama United States Marine Corps (USMC), Chili, dan Sri Lanka melaksanakan latihan tempur terintegrasi (Force Integration Training) dalam Rim of The Pacific (Rimpac) 2024 di Amerika Serikat, Sabtu (13/7).
Prajurit Marinir TNI AL dan Amerika Serikat (AS) menjalani materi mobile udara (assault support) dalam rangkaian latihan bersama Rim of The Pacific (Rimpac) 2024 di Hawaii, Kamis (11/7).
KRI RE Martadinata-331 bersama puluhan kapal perang angkatan laut dunia bertolak dari Pearl Harbour menuju Samudra Pasifik, Kamis (11/7), untuk tahap laut (sea phase) latihan bersama Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024.
Pangkoarmada II Laksamana Muda Ariantyo Condrowibowo menyaksikan langsung kecanggihan pesawat nirawak (drone) milik Korps Marinir Amerika Serikat (USMC) di Hawaii, Senin (8/7).
Marinir TNI AL bersama para prajurit Marinir dari tujuh negara peserta latihan bersama Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024 melaksanakan menembak tempur (combat markmanship) di Hawaii, Amerika Serikat, Selasa (2/7).
Pasukan Marinir TNI AL dan Amerika Serikat melaksanakan patroli hutan bersama dalam rangkaian latihan Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024 di Hawaii, Amerika Serikat, Sabtu (29/6).
Sebanyak 43 prajurit Marinir TNI AL akan melaksanakan rangkaian serial latihan dalam Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024 yang dijadwalkan berlangsung dari 27 Juni-2 Agustus di Hawaii, Amerika Serikat.
KRI RE Martadinata-331 akan melaksanakan sejumlah materi tahap laut (sea phase) dalam latihan bersama Rim Of The Pacific (Rimpac) 2024 di Hawaii, Amerika Serikat, yang dijadwalkan pada 11 Juli mendatang.