Minggu, 12 Mei 2024

Peringati Hari Bakti TNI AU ke-76, Lanud Ats Gelar Bakti Sosial

BACA JUGA

Bogor, IDM – Lanud Atang Sendjaja (Ats) Bogor menyelenggarakan bakti sosial untuk masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini diadakan dalam rangka Peringatan ke-76 Hari Bhakti TNI Angkatan Udara, Rabu (26/7).

Tema yang diangkat adalah “Dengan Semangat Jiwa Patriot Hari Bakti 29 Juli 1947, TNI AU Bertekad untuk Semakin Profesional, Modern, dan Tangguh Sebagai Angkatan Udara yang Disegani di Kawasan”.

Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Pusat TNI Angkatan Udara (RSAU) dr. M. Hassan Toto ini berupa pembagian 24 unit kaki palsu; kursi roda 20 unit; operasi katarak untuk 71 orang; 16 alat bantu dengar; dan operasi bibir sumbing.

Baca Juga: Panglima TNI Luncurkan Buku Perang Rusia Vs Ukraina: Sumbangsih kepada Bangsa

“Meskipun kami di Bogor, alhamdulillah, penerima manfaat ini, ada dari Bekasi hingga Kalimantan Barat karena mendengar disini ada operasi katarak. (Mereka) dikirim langsung sama keluarganya kesini untuk dioperasi katarak. Ada juga dari Tangerang, Sukabumi, Cianjur dan masih banyak sodara kita lainnya,” ujar Danlanud Ats Marsma TNI M. Taufiq Arasj.

Lanud Ats Bogor
(IDM/Albrianso Wayapen)

Lebih lanjut, Taufiq menjelaskan bahwa Lanud Ats telah menggelar donor darah yang bekerja sama dengan PMI Kota Bogor pada 12 Juli lalu. Dalam kegiatan itu, terkumpul sebanyak 98 kantong darah untuk disumbangkan.

Lanud Ats juga telah melakukan rangkaian kegiatan lain pada beberapa hari sebelumnya berupa pembagian 200 paket sembako kepada masyarakat, pemeriksaan kesehatan lebih dari 200 orang, renovasi PAUD Nurul Huda Citarate, pembagian 10 sepeda dan set alat olahraga untuk karang taruna di Ujung Genteng, Kec. Ciracap, Kab. Sukabumi.

Baca Juga: Panglima TNI Soal Latma se-ASEAN: Bakal Manuver di Laut Natuna

“Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan ini dapat membantu masyarakat Bogor baik Kota maupun Kabupaten dan masyarakat disekitar yang membutuhkan bantuan,” imbuhnya.

Lanud Ats Bogor
(IDM/Albrianso Wayapen)

Taufiq pun berterima kasih kepada pihak-pihak yang terlibat dan berharap RSAU dr. M. Hassan Toto dapat terus menebar kebaikan dan bantuan kemanusiaan bagi masyarakat luas.

“Disini sudah melaksanan pelayanan setiap bulan kurang lebih 4000 masyarakat Bogor, kabupaten dan sekitarnya, diluar prajurit dan keluarga. Ini merupakan rumah sakit kebanggaan kami dan sudah bertransformasi dengan cukup baik,” pungkasnya. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER