Rabu, 8 Mei 2024

Hadapi Korut, Jepang Siagakan Sistem Pertahanan Patriot Missile PAC-3 dan Standard Missile-3

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pemerintah Jepang siagakan sistem pertahanan rudal balistik dan berjanji akan menembak jatuh setiap rudal maupun puing-puing satelit militer Korea Utara (Korut). Langkah tersebut dilakukan setelah Korut memberi tahu penjaga pantai Jepang bahwa mereka akan meluncurkan satelit ke luar angkasa sekitar 31 Mei hingga 11 Juni.

Dilansir dari Reuters, Senin (29/5), Kementerian Pertahanan (Kemhan) Jepang telah memerintahkan pasukan bersenjata menggunakan Standard Missile-3 (SM-3) dan Patriot Missile PAC-3 untuk menghancurkan rudal Korut yang mengancam wilayahnya, khususnya ketika memasuki Laut Jepang.

Baca Juga: Dankormar Sematkan Baret Ungu kepada 462 Prajurit Muda Korps Marinir

“Kami akan mengambil tindakan destruktif terhadap rudal balistik dan lainnya yang dipastikan mendarat di wilayah kami,” kata Kemhan Jepang.

Peluncuran satelit militer Korut ini akan menjadi yang pertama kalinya sekaligus menunjukkan signifikansi perkembangan teknologi Korut selama satu tahun terakhir. Sebelumnya, Presiden Kim Jong Un juga telah mengumumkan bahwa sangat penting bagi negaranya untuk memiliki satelit pengintai demi mempertahankan diri dan mencegah meningkatnya konfrontasi militer di Semenanjung Korea.

Baca Juga: Putin Perintahkan Pasukan Militer Perkuat Keamanan di Perbatasan

Sekutu Jepang, Korea Selatan (Korsel) turut mengecam keputusan Korut dan mendesak untuk membatalkan peluncuran satelit tersebut.

“Kami mendesak Korut untuk membatalkan rencana peluncuran ilegal. Jika Korut terus maju, mereka akan membayar harganya dan menderita,” kata juru bicara kementerian luar negeri Korsel. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER