Minggu, 28 April 2024

20 Prajurit TNI AL Jalani Kursus Calon Pengawak Operator Pusat Informasi Tempur

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Sebanyak 20 prajurit TNI AL mengikuti kursus pengawak operator Pusat Informasi Tempur (PIT) 2023, di Surabaya, Jawa Timur, Senin (30/10).

Dibuka oleh Komandan Pusat Latihan Elektronika dan Sistem Kendali Senjata (Danpuslatlekdalsen) Kolonel Laut (P) Baharudin Anwar, kursus ini berlangsung dari 30 Oktober-7 November 2023.

Sejumlah materi meliputi pengenalan Action Speed Tactical Trainer (ASTT), sistem dan jaringan ASTT serta Cubicle dan Server ASTT yang bertujuan kaderisasi atau transfer of knowledge (pengetahuan) dari pengawak atau operator simulator PIT.

Baca Juga: Masuki Masa Pensiun, Wakil KSAL Laksdya Ahmadi Heri Purwono Dirotasi

Dalam hal ini transfer pengetahuan simulator ASTT, Tactical Combat Management System (TCMS) atau PIT kelas Sigma dan GM-28/4-RI atau PIT kelas KRI Fatahillah-361 ditujukan kepada calon pengawak operator simulator PIT di Puslatlekdalsen.

Kodiklatal
(Foto: Dok. Pen Kodiklatal)

Baharudin menyampaikan kaderisasi sangat diperlukan, mengingat saat ini personel pengawak simulator di Puslatlekdalsen jumlahnya terbatas.

“Sehingga hal ini menjadi suatu kebutuhan organisasi dengan prioritas yang sangat penting,” ungkap Baharudin, dikutip dari keterangan Pen Kodiklatal.

Baca Juga: Sidang Perdana, Berikut Dakwaan Tiga Anggota TNI Pelaku Penganiayaan Imam Masykur

Ia juga mengatakan melalui kursus pengawak operator PIT ini, diharapkan dapat memberikan bekal pengetahuan bagi para peserta yang nantinya terjun langsung sebagai tenaga instruktur atau pembantu instruktur dalam latihan dan praktik di Puslatlekdalsen.

“Agar tugas pokok (di Puslatlekdalsen) tersebut terlaksana dengan optimal,” tandasnya. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Warga Jatiwaringin Antusias Saat Wing Komando I Kopasgat Bagikan Jumat Berkah

Wing Komando I Kopasgat membagikan nasi box kepada masyarakat daerah Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jumat (26/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER