Kamis, 2 Mei 2024

Satgas Pengamanan Pulau Terluar Wilayah Timur Latih Problem Survival

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Danpasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto meninjau langsung prajuritnya ke daerah latihan Satuan Tugas Pengamanan Pulau Terluar (Satgas PAM Puter) XXVII di Pulau Sisi, Distrik Mayamuk, Sorong, Papua Barat Daya, pekan lalu.

Dikutip dari keterangan Dispen Kormar, Senin (15/5), latihan problem survival ini dilaksanakan di tiga tempat, yaitu di Katapop, Pulau Sisi dan Pulau Arar selama 10 hari, dipimpin oleh Danyonif 11 (Mar) Letkol Mar Agung Prasetyo.

Baca Juga: 2 Srikandi Kodam III/Siliwangi Juarai Ajang WRE Orienteering Championship di Malaysia

Dalam latihan, para prajurit mensimulasikan kondisi ketika berada di pulau terluar yang menggambarkan kepada para prajurit kondisi serta situasi medan yang sebenarnya.

Saat meninjau, Sugianto menyampaikan latihan prasatgas ini bertujuan mengasah kemampuan tempur para prajurit.

Baca Juga: Dipromosikan Jadi Dankormar, Ini Prestasi Mayjen TNI Nur Alamsyah

“Serta diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme perorangan dan kelompok di daerah penugasan,” ujarnya Sugianto. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER