Rabu, 8 Mei 2024

Lanudal Juanda Kirim Prajurit Terbaik ke Sekolah Lapang Meteorologi Penerbangan

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pangkalan Udara TNI AL (Lanudal) Juanda meningkatkan kualitas kemampuan prajurit dengan mengirimkan salah satu prajurut terbaik untuk mengikuti Sekolah Lapang Meteorologi Penerbangan 2022.

Komandan Lanudal Juanda yang kehadirannya diwakilkan Pasops Lanudal Juanda Letkol Laut (P) Tatang Yanuar Ristanto, hadir dalam acara pembukaan Sekolah Lapang Meteorologi Penerbangan, di Hotel Premier Place, Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (15/7).

Tatang menyampaikan, prajurit Lanudal Juanda yang mengikuti Sekolah Lapang Meteorologi Penerbangan, adalah sebagai wujud integritas dalam mengoptimalisasi kemampuan dan meningkatkan pemahaman tentang pemanfaatan informasi cuaca, demi terselenggaranya keamanan, keteraturan, dan efisiensi dalam penerbangan.

“Pemanfaatan informasi meteorologi penerbangan, sangat penting mendukung fungsional Lanudal Juanda sebagai pangkalan udara militer dan pengamanan penerbangan di wilayah Juanda,” ujar Tatang, dilansir dari keterangan Dispenal.

“Diharapkan, penyelenggaraan sekolah meteorologi penerbangan ini mampu memberikan manfaat positif bagi banyak pihak terkait dibidang pelayanan penerbangan,” imbuhnya.

Acara pembukaan Sekolah Lapang Meteorologi Penerbangan juga dihadiri Kepala Meteorologi Kelas I Juanda Sidoarjo, Deputi Bidang Meteorologi, dan Anggota Komisi V DPR RI. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER