Jumat, 26 April 2024

KRI RE Martadinata-331 Berhasil Latihan Penembakan Artileri di Perairan Australia

BACA JUGA

Jakarta, IDM – KRI RE Martadinata-331 berlatih menembak Gunex SU2 Towed Target Firing dan Gunex 612 (Basic Anti-aircraft Firing Practice) dan berhasil menjangkau sasaran dengan sangat baik di permukaan maupun maupun udara, perairan Australia, Minggu (18/9).

Perwakilan dari TNI AL tersebut menembak menggunakan meriam Oto Melara Super Rapid Gun 76/62 mm. Kegiatan yang termasuk dalam tahap sea phase hari keempat latihan bersama multilateral Kakadu-22 ini juga diikuti HMAS Hobart, RSS Steadfast, dan INS Satpura.

“Keberhasilan pelaksanaan latihan ini menunjukkan semangat, kekompakan, dan profesionalisme prajurit KRI RE Martadinata-331,” ujar Komandan Kolonel Laut (P) Nopriadi, dikutip dari keterangan Dispen Koarmada II, Senin (19/9).

Selain itu, lanjut Nopriadi, capaian dalam latihan menembak tersebut juga sebagai komunikasi TNI AL di latihan bersama multilateral Kakadu-22, prajurit Jalasena memiliki kemampuan dan tingkat profesionalisme yang tinggi dalam mengawaki alat utama sistem persenjataan (alutsista).

Gunex SU2 Towed Target Firing adalah latihan penembakan sasaran permukaan (RAN MK3 TGT) yang ditarik menggunakan TB Warmba. Sedangkan Gunex 612 adalah latihan penembakan sasaran udara (TGX-2) yang ditarik menggunakan Learjet “Baldock”. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan KSAU

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyerahkan bendera panji Swa Bhuwana Paksa kepada Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) yang baru Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono. Upacara serah terima jabatan (sertijab) tersebut berlangsung di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (5/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER