Rabu, 12 Februari 2025
Indonesia
logo
English

Dankoopskasel Koarmada RI Tinjau Persiapan Latihan Penyelamatan Kapal Selam

sidebar

Jakarta, IDM – Komandan Komando Operasi Kapal Selam (Dankoopskasel) Koarmada RI Laksamana Pertama TNI Indra Agus Wijaya, menghadiri apel untuk meninjau kesiapan latihan Pencarian dan Penyelamatan Kapal Selam di Surabaya, Rabu (7/12).

Dikutip dari laman TNI AL, Kamis (8/12), apel ini merupakan bagian dari kegiatan latihan, sebelum dimulainya manuver lapangan (Manlap) sekaligus meyakinkan kesiapan seluruh personel dan material sehingga pelaksanaan manuver lapangan nantinya berjalan lancar dan aman.

Latihan Pencarian dan Penyelamatan Kapal Selam ini akan dilaksanakan pada 10-11 Desember di Pantai Pasir Putih, Situbondo dengan melibatkan alutsista kapal selam KRI Alugoro-405 dan kapal permukaan KRI Pulau Rengat-711 Satuan Kapal Ranjau (Satran) Koarmada II.

Baca: Koarmada III Gelar Sosialisasi Proses Pengambilan Keputusan Militer

Selain itu, latihan tersebut juga melibatkan prajurit dari Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) Koarmada II. Sebelum pelaksanaan tahap manuver lapangan, para peserta latihan melaksanakan tahap Latposko, dilanjutkan dengan tahap tactical floor game (TFG).

“Laksanakan tahapan latihan sesuai standar operasional prosedur yang telah ditentukan. Selain itu, utamakan keselamatan personel dan material (zero accident),” ucap Indra. (at)

sidebar

Berita terbaru

INFRAME

TNI AD Tanam Ribuan Bibit Tanaman di Kawasan Gunung Hejo Jawa Barat

Personel TNI Angkatan Darat membantu petani menanam bibit bawang di kawasan Gunung Hejo, Purwakarta, Jawa Barat, (6/2).
sidebar

Edisi Terbaru

cover idm edisi 31

Baca juga

Populer

sidebar