Kamis, 20 Juni 2024

Rusia dan Belarusia Gelar Latihan Nuklir

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia mengatakan bahwa pasukannya bersama Belarusia menggelar latihan nuklir non-strategis gabungan tahap kedua di Moskow.

“Sesuai dengan keputusan Presiden Federasi Rusia, tahap kedua latihan kekuatan nuklir non-strategis telah dimulai,” kata Kemhan Rusia melalui Telegram, Selasa (11/6).

Baca Juga: Tentara Korut Lintasi Batas Garis Demarkasi Militer, Korsel Lepas Tembakan

Pada tahap pertama latihan yang digelar pada bulan lalu, pasukan Rusia berlatih cara mengerahkan rudal Iskander dan rudal hipersonik Kinzhal dengan melakukan serangan ke area target yang ditentukan. Kemudian, pada tahap kedua ini, pasukan Rusia dan Belarusia disebut mempraktikkan penggunaan senjata nuklir non-strategis untuk bertempur, tanpa dijelaskan lebih lanjut.

“Latihan tersebut bertujuan untuk menjaga kesiapan personel dan peralatan unit untuk menggunakan senjata nuklir non-strategis Rusia dan Belarus, guna menjamin kedaulatan dan integritas wilayah Negara Kesatuan tanpa syarat,” katanya.

Dalam rekaman yang dirilis oleh Kemhan Rusia, sistem rudal Iskander terlihat didorong ke sebuah area dan juga diperlihatkan pencegat supersonik MiG-31 yang membawa rudal Kinzhal, serta pembom supersonik jarak jauh Tupolev Tu-22M.

Baca Juga: AS dan Polandia Luncurkan Operasi untuk Perangi Disinformasi dari Rusia

Sementara, juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan bahwa latihan itu diperlukan demi mempertahankan kesiapan tempur di tengah ketegangan yang semakin meningkat di Benua Eropa.

“Situasi di benua Eropa cukup tegang, yang setiap hari dipicu oleh keputusan dan tindakan baru negara-negara Eropa yang memusuhi Rusia, dan terutama oleh Washington. Oleh karena itu, tentu saja latihan dan menjaga kesiapan tempur seperti itu sangat penting bagi kami,” ujar Peskov melansir Reuters. (bp)

BERITA TERBARU

INFRAME

Kejuaraan Menembak Tanfoglio Cup 2024

Peserta kategori IPSC Level III mengikuti Kejuaraan Menembak Tanfoglio Cup 2024 di Lapangan Tembak Djamsuri, Wing Komando 1 Kopasgat, Jakarta, Jumat (7/6). Perlombaan tersebut mengangkat tema "Kualitas dan Prestasi adalah Kehormatan".

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER