Jumat, 3 Mei 2024

Yonmarhanlan II Laksanakan Merplug KRI Banjarmasin-592 dan KRI Banda Aceh-593

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Prajurit Yonmarhanlan II Padang melaksanakan kegiatan merplug keberangkatan KRI Banjarmasin-592 dan KRI Banda Aceh-593 di Teluk Bayur, Padang, Sumatra Barat, Minggu (11/6).

Dikutip dari keterangan Pasmar 1, Senin (12/6), pelaksanaan kegiatan tersebut dalam rangka pelepasan peserta latihan Integrasi Taruna Wreda (Latsitarda) Nusantara XLIII 2023.

Baca Juga: Temukan Indikasi Musuh, Prajurit Marinir Laksanakan Patroli Penyelidikan

Sebelum merplug, seluruh peserta dan panitia yang terlibat dalam kegiatan Latsitardanus 2023 melaksanakan upacara pelepasan peserta d pelabuhan dermaga Pelindo.

Yonmarhanlan II
(Foto: Dok. Pasmar 1)

Setelah upacara pelepasan peserta Latsitardanus 2023, seluruh prajurit Yonmarhanlan II dan Lantamal II terbagi menjadi dua pleton, yaitu satu pleton merplug melepas KRI Banjarmasin-592 dan satu pleton lainnya melepas KRI Banda Aceh-593.

Baca Juga: Tiga Pamen TNI AD Lulus Pendidikan Sesko Angkatan Darat AS dengan Predikat Cum Laude

Dilansir dari buku Tradisi TNI Angkatan Laut terbitan Dinas Perawatan Personel TNI AL 2020, merplug adalah istilah untuk kegiatan menerima atau melepas kapal perang di dermaga.

Merplug dilaksanakan bagi KRI yang sedang melaksanakan kegiatan operasi. Kegiatan ini menjadi sebuah tradisi angkatan laut di seluruh dunia dan merupakan penghormatan bagi kapal perang. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER