Jumat, 3 Mei 2024

KRI Bontang-907 Halau Kapal Kayu Rohingya di Perairan Pulau Weh

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Sebuah kapal kayu terdeteksi berada di perairan Timur Pulau Weh, Aceh. Kapal tersebut diduga mengangkut korban praktik Tindak Pidana Perdagangam Orang (TPPO) Rohingya, Rabu (27/12).

Dikutip dari keterangan Dispenal, Jumat (29/12), kemunculan kapal kayu bernama SHWE YA DANAR 3 terdeteksi Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada I.

Baca Juga: Rotasi Jabatan, Dankodiklatau Pimpin Sertijab Komandan Sekkau

Saat itu unsur patroli helikopter Panther dan KRI Bontang-907 mendapatkan keberadaan kapal kayu tersebut sedang berlayar di Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE), berbatasan dengan ZEE India.

Kemudian, KRI Bontang-907 pun melakukan shadowing sebagai langkah pengamanan dan monitoring kapal kayu tersebut. Setelah dipastikan kapal dalam keadaan baik, unsur TNI AL terus memantau SHWR YA DANAR 3 melanjutkan pelayaran hingga keluar ZEE Indonesia-India.

Baca Juga: Etape ke-3 Pelayaran Menuju Lebanon, KRI Diponegoro-365 Singgah di Oman

Sebelumnya, pemerintah Indonesia bertekad memburu para pelaku TPPO, khususnya pada permasalahan di Aceh. Upaya tersebut menjadi kewajiban Indonesia sesuai Konvensi PBB dalam Menentang Tindak Pidana Transnasional.

Sampai saat ini, TNI AL secara terus menerus menggelar operasi sepanjang tahun, termasuk dalam mengamankan wilayah laut yurisdiksi nasional dari berbagai tindak ilegal hingga ancaman kedaulatan. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER