Selasa, 3 Desember 2024

Cegah Karhutla, Lanud Roesmin Nurjadin Kerahkan Pesawat Cassa NC-212i untuk TMC

BACA JUGA

Jakarta, IDM – TNI Angkatan Udara (TNI AU) melalui Skadron Udara 4 Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru mengerahkan pesawat Cassa NC-212i untuk melakukan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC), Senin (14/8), dalam rangka mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau.

“Hingga hari ini pesawat yang diterbangkan oleh Lettu Pnb Fathur dan Lettu Pnb Yanuar telah melaksanakan tujuh sorties penerbangan TMC, di mana satu sortie penerbangan pesawat NC-212i mampu membawa 800 Kg NaCl, sehingga totalnya pesawat ini telah menyemai 5,6 ton NaCl,” tulis Penerangan Lanud Roesmin Nurjadin dalam instagram @lanud_roesmin_nurjadin.

Baca Juga: Pimpin Upacara HUT ke-60 Wara, KSAU : Peran Wara Semakin Penting dan Menentukan

Dalam pelaksanaan TMC kali ini, personel berfokus pada titik area penyemaian di wilayah Bengkalis dan Dumai.

Pesawat Cassa NC-212i Skadron
(Foto: Dok. instagram @lanud_roesmin_nurjadin.)

Kepala Dinas Operasi Lanud Roesmin Nurjadin, Letkol Pnb Bambang Apriyanto yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Operasi Udara Satuan Tugas Bagian Udara Karhutla Provinsi Riau berpesan agar seluruh jajarannya dapat mengutamakan keselamatan terbang dan kerja dalam melaksanakan tugas ini.

Baca Juga: Sinergisitas TNI-Polri dalam Misi Pengibaran Bendera Merah Putih Raksasa untuk HUT ke-78 RI

“Selalu utamakan safety setiap pelaksanaan kegiatan, ketahui batasan masing-masing. Tugas ini dikatakan berhasil ketika semua kembali dengan aman dan selamat,” tegas Kadisops.

Pada dasarnya, keterlibatan Lanud Roesmin Nurjadin dalam misi ini menjadi cerminan atas komitmen mereka untuk selalu mendukung penuh Pemprov Riau dalam upaya mitigasi bencana karhutla melalui pelaksanaan TMC. (yas)

BERITA TERBARU

INFRAME

Simulasi Program Makan Bergizi Gratis di Lingkungan TNI AU

Sejumlah siswa bersantap siang saat mengikuti simulasi program makan bergizi gratis di SDS 05 Angkasa Pangkalan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta (26/11).

EDISI CETAK TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER

TNI AD Uji Coba 2 Kapal Motor Cepat di Sungai Kapuas

Sebanyak 79 Prajurit Perempuan Resmi Masuk Kowal