Minggu, 5 Mei 2024

AS Berlatih Dengan Filipina Dalam Menanggapi Ancaman Kimia, Biologi, Radioaktif, Dan Nuklir

BACA JUGA

IDM – Pemerintah Amerika Serikat dan Filipina melakukan latihan bersama dalam menanggapi ancaman Kimia, Biologi, Radioaktif, dan Nuklir (KBRN). Latihan ini berfokus pada tanggap darurat korban massal peristiwa KBRN, penanganan resiko dan penggunaan peralatan khusus untuk mengklasifikasi jenis bahan KBRN.

Kolaborasi personel dari Badan Pertahanan Reduksi Ancaman AS, Badan Perlindungan Kebakaran dan Pusat Medis Filipina, dapat memperkuat kemitraan jangka panjang dan menghasilkan sumber daya terlatih serta terdepan dalam operasi tanggap darurat KBRN. Latihan bersama ini dilakukan selama seminggu pada akhir bulan Agustus di Kota Davao, Filipina.

Dilansir dari Pacom, Kamis (1/9), teknologi yang terus berkembang harus diiringi dengan kesiapan personel dalam menghadapi senjata pemusnah massal yang mengancam keamanan regional. Direktur Badan Pertahanan Reduksi Ancaman AS David Musgrave mengatakan “Kegiatan pelatihan ini tidak hanya meningkatkan kesiapan dan kemampuan responden pertama tetapi juga meningkatkan interoperabilitas antara Amerika Serikat dan Filipina atau mitra internasional lainnya terhadap ancaman KBRN.”

Badan Pertahanan Reduksi Ancaman AS juga menyumbangkan perangkat dekontaminasi KBRN senilai $ 370 ribu pada Filipina untuk memperkuat kapasitas mereka dalam menanggapi resiko berbahaya dari KBRN. Praktik terbaik dalam merespons ancaman KBRN adalah kunci dari latihan bersama ini, agar Filipina dapat menjadi contoh negara di Asia Tenggara yang memiliki tenaga professional terlatih. Sebagai komitmen kerjasama kedua pihak, latihan serupa rencananya akan dilakukan di AS tahun depan. (BP)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER