Jumat, 3 Mei 2024

Menhan Prabowo Laksanakan Entry Meeting dengan BPK RI

BACA JUGA

Jakarta,IDM – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melaksanakan Entry Meeting dengan tim BPK RI dalam agenda “Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu BPK RI di Lingkungan Kementerian Pertahanan (Kemhan) dan TNI Tahun 2022″ di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (20/9).

Menhan Prabowo menegaskan, agar disampaikan permasalahan dan kendala yang dihadapi secara jelas kepada tim pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan. Kedua, lanjut Menhan Prabowo, kepada Inspektorat Jenderal di masing-masing sektor melaksanakan pendampingan selama pemeriksaan hingga pelaksanaan PDTT (Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu) dapat terlaksana dengan tujuan dan sasaran pemeriksaan.

“Kepada tim pemeriksa BPK RI kami ucapkan selamat bertugas. Saya berharap agar selalu memberi arahan, asistensi, dan bimbingannya sehingga ke depan Kemhan dan TNI akan semakin baik,” ungkap Menhan Prabowo.

“Semoga Tuhan Yang Maha Besar selalu memberi petunjuk, kekuatan, dan perlindungan kepada kita sekalian, sehingga kita dapat melanjutkan pengabdian yang terbaik kepada bangsa dan negara Indonesia yang kita cintai,” tutup Menhan Prabowo.

Pada entry meeting tersebut, tim BPK RI dipimpin oleh Pimpinan I BPK RI Nyoman Adhi Suryadnyana. Selain itu, turut hadir Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono. (nhn)

BERITA TERBARU

INFRAME

Peringatan HUT ke-72 Kopassus

Upacara peringatan HUT ke-72 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berlangsung di Lapangan Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Selasa (30/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER