Senin, 21 April 2025

Tag results for:

Cina

Dituduh Bahayakan Helikopter Militer Australia, Cina Buka Suara

Cina menolak tuduhan Australia yang mengatakan bahwa pesawat militernya telah melakukan manuver berbahaya di atas perairan internasional di Laut Kuning. Mereka menegaskan, pihaknya justru mengambil langkah yang diperlukan karena pesawat Australia terbang dalam jarak terlalu dekat dengan wilayah udara Cina.

Australia Kecam Cina yang Tembak Suar ke Arah Helikopter MH60R Seahawk

Kementerian Pertahanan (Kemhan) Australia menyampaikan protes keras kepada Cina karena pesawat tempur J-10 membahayakan helikopter MH60R Seahawk Australia dengan tembakan suar di perairan internasional pada beberapa waktu lalu.

Terkait Insiden dengan Cina, Presiden Filipina Sebut akan Upayakan Jalur Diplomatik

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr mengatakan bahwa pihaknya tidak akan membalas tindakan Cina yang menembak meriam air ke kapal-kapal Filipina di perairan yang disengketakan. Ia menegaskan akan tetap mempertahankan kedaulatan negaranya tetapi tidak menggunakan langkah ofensif.

Tingkatkan Risiko Konflik, Cina Peringatkan AS Berhenti Dukung Taiwan

Cina memperingatkan Amerika Serikat (AS) bahwa dukungannya untuk Taiwan hanya meningkatkan “risiko konflik”. Hal itu dinyatakan usai Kongres AS yang mengalokasikan $8 miliar dukungan militer untuk pulau tersebut.

Inggris Dakwa Dua Warga atas Tindakan Mata-mata untuk Cina

Seorang peneliti yang pernah bertugas di Parlemen Inggris dan seorang pria lainnya telah didakwa melakukan tindakan mata-mata untuk Cina berupa memberikan informasi sensitif nasional.

Jerman Tangkap Tiga Orang, Diduga Mata-mata Cina

Jerman menangkap tiga orang yang dicurigai menjadi mata-mata Cina dan mentransfer informasi mengenai teknologi yang berpotensi digunakan untuk kepentingan militer.

AS-Filipina Gelar Latihan Gabungan, Cina: Memicu Ketegangan

Cina memperingatkan bahwa latihan gabungan antara Filipina dan Amerika Serikat (AS) merupakan sebuah provokasi dan memicu ketegangan di kawasan Laut Cina Selatan.

SIPRI: Pengeluaran Militer Global Meningkat Hingga $2,443 miliar

The Stockholm International Peace Research Institute (SIPRI), melaporkan bahwa pengeluaran militer global meningkat sebesar 7% menjadi $2,443 miliar pada tahun 2023.

UE Menduga Cina Pasok Komponen untuk Senjata ke Rusia

Uni Eropa (UE) menduga bahwa Cina telah memasok komponen ke Rusia yang dapat digunakan untuk membuat senjata termasuk drone dan rudal hingga citra satelit yang digunakan dalam pertempuran dengan Ukraina.

Think Tank AS: Korut Terus Tingkatkan Pengawasan Terhadap Warganya

Lembaga 38 North, sebuah think tank asal Amerika Serikat (AS), merilis hasil penelitiannya yang mengungkapkan bahwa Korea Utara (Korut) semakin meningkatkan pengawasan digital terhadap warganya di berbagai aspek.

Atasi Ketegangan, Presiden Filipina akan Buka Dialog dengan Cina

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. mengatakan bahwa pihaknya terbuka untuk menjalin komunikasi dengan Cina dalam mengatasi ketegangan di Laut Cina Selatan. Ia pun meminta agar pihak Cina bersedia berkolaborasi demi mencegah insiden yang melibatkan kapal-kapal di kawasan tersebut.

Menhan Prabowo dan Presiden Xi Jinping Bahas Penguatan Keamanan Maritim Asia Tenggara

Indonesia dan Cina menyepakati rencana penguatan kemitraan strategis, khususnya kerja sama pertahanan dalam menjaga keamanan maritim di wilayah Asia Tenggara.

Hadapi Cina, Presiden Filipina Perkuat Keamanan Maritim

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr telah mengeluarkan perintah tertulis kepada kabinetnya untuk memperkuat keamanan maritim dalam menghadapi serangkaian tantangan terhadap integritas wilayah, seiring dengan meningkatnya perselisihan dengan Cina.

Cina Kecam Tuduhan Inggris dan AS Terkait Spionase Siber

Cina mengecam tuduhan yang dilayangkan oleh Inggris dan Amerika Serikat (AS) terkait spionase siber. Tuduhan itu disebut tidak mendasar dan upaya keduanya untuk menerapkan sanksi sepihak kepada Cina.

AS dan Inggris Sebut Cina Lakukan Spionase Siber

Pemerintahan Amerika Serikat (AS) dan Inggris mengajukan tuntutan dan menuduh Cina telah melakukan spionase siber yang diyakini telah merugikan jutaan orang termasuk anggota parlemen, akademisi, jurnalis hingga kalangan petinggi perusahaan.

EDISI TERBARU

BERITA TERKINI