Sebanyak 57 prajurit muda TNI AD terpilih menerima Baret Yudha Wastu Pramuka dalam upacara penutupan latihan di Pantai Jangkar, Situbondo beberapa waktu lalu.
TNI mengerahkan 4.800 prajurit untuk mengamankan kunjungan kerja (kunker) Presiden Joko Widodo atau Jokowi di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) yaitu di Lubuk Linggau, Musi Rawas (Mura), dan Musi Rawas Utara (Muratara).
Pangkoarmada III Laksamana Muda Hersan memeriksa kesiapan prajurit serta kapal dan apung (alpung) milik Satuan Kapal Patroli (Satrol) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) X di Jayapura, Rabu (29/5).
Prajurit Yonif 433/Julu Siri menggelar latihan menembak tempur gunung hutan di lapangan tembak Pratu Muhammad Saleh, Sambueja. Dikutip dari rilis yang diterima Indonesiamagazine, latihan yang berlangsung pada Rabu lalu ini bertujuan untuk mempertajam kemampuan menembak dan kesiapsiagaan prajurit dalam medan tempur.
Selalu siaga setiap saat dengan senjata, mungkin begitulah gambaran prajurit TNI yang bertugas di Papua. Seperti yang dilakukan Satgas Yonif 753/AVT, saat membersihkan area Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) di Kampung Igimbut, Distrik Pagaleme, Kabupaten Puncak Jaya, Selasa (21/5/2024).
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memberikan amanat kepada seluruh prajurit TNI AD. Amanat ini dibacakan dalam upacara 17-san yang berlangsung di Lapangan Rumput 1 Yonarmed 1, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jumat (17/5/2024).
Sebuah tradisi unik dijalankan prajurit di Yonif 515/UTY/9/2 Kostrad yaitu menggowes becak dalam tahapan pengajuan pernikahan. Seperti hari itu, sebanyak enam prajurit bersama calon istri mereka mengikuti tradisi ini dengan mengelilingi lapangan sebanyak lima kali menggunakan becak. Tradisi ini dipimpin langsung oleh Danyonif 515/UTY/9/2 Kostrad, Letkol Inf Arief Setyo Utomo beserta istri.
TNI AL mengirim 1.380 prajurit untuk mengikuti latihan bersama Cooperation Afloat Readiness and Training (Carat) 2024 bersama Angkatan Laut dan Korps Marinir Amerika Serikat di sekitar Teluk Ratai dan Piabung, Pesawaran, Lampung.
Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) Letjen TNI Tandyo Budi Revita memberikan pengarahan khusus kepada para pelatih dan pembina Dikmata TNI AD, di Depo Pendidikan dan Latihan Tempur (Dodiklatpur) Rindam Jaya, Gunung Bunder, Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/5/2024).
Sebanyak 57 personil Yonif 754 Kostrad dikirim penugasan di wilayah Intan Jaya, Papua Pegunungan, Senin (6/5/2024). Nantinya para prajurit ini akan melaksanakan Operasi Dalam Negeri dibawah naungan Komando Operasi Habema.
Koarmada III akan menggelar latihan kesiapsiagaan operasional 2024 di wilayah perairan Papua. Menjelang latihan tersebut, Pangkoarmada III Laksamana Muda Hersan menyampaikan briefing awal kepada seluruh prajurit di Sorong, Papua Barat Daya, Senin (6/5).
Saat melakukan kunjungan ke wilayah Korem 083/Bala Dika Jaya (BDJ), termasuk ke Markas Yonif 512/QY, Malang, Jawa Timur, Senin (6/5/2024) kemarin, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengatakan akan memberikan kesempatan kepada prajurit yang memiliki kemampuan berbahasa asing khususnya bahasa Inggris untuk bersekolah ke luar negeri.
Tahun depan TNI AD menargetkan akan merehab 2.000 perumahan prajurit. Hal ini dikatakan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di wilayah Korem 083/Bala Dika Jaya (BDJ), termasuk ke Markas Yonif 512/QY, Malang, Jawa Timur, Senin (6/5/2024).
Pangkoarmada I Laksamana Muda Yoos Suryono meninjau para prajurit Satuan Tugas Pengamanan Pulau Terluar (Satgas Pam Puter) di Pulau Sekatung, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Kamis (25/4).