Jumat, 4 April 2025

KSAD Gelar Panen Raya Padi di Papua

Jakarta, IDM โ€“ย Kunker ke Kabupaten Merauke, Papua Selatan, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak bersama Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan dan rombongan di wilayah Korem 174/ATW menggelar panen raya padi.

KSAD pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih dan apresiasinya kepada masyarakat yang bersemangat untuk mengubah hidup lebih baik, khususnya dapat melaksanakan panen raya.

Baca Juga:ย KRI Bawal-875 Akan Ikuti Latihan Kesiapan Operasi SAR di Perairan Sorong

“Bahwa panen raya suatu awalan yang luar biasa untuk memulai dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Diharapkan program ketahanan pangan akan berkesinambungan, untuk itu Merauke merupakan wilayah yang mendapat perhatian karena sangat antusias dan kreatif,” kata KSAD dalam keterangan resminya Penerangan Kodam XIII/Cendrawasih dikutip, Jumat, (3/5).

KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak
(Foto: Dok. Penerangan Kodam XIII/Cendrawasih)

Lanjut KSAD, kegiatan panen raya padi ini, merupakan wujud dan kerja nyata prajurit di satuan jajaran TNI AD bersama masyarakat dalam mengelola lahan pertanian.

Baca Juga:ย Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Car Bangun Hanggar Pesawat UN Airport

Panen raya padi ini seluas 34 Ha dan secara bertahap dilakukan panen seluas 17 Ha. Hal ini sejalan dengan target penanaman padi seluas 20.000 Ha di tahun 2024. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer