Jumat, 18 April 2025

Presiden Korsel Pertimbangkan Kirim Senjata ke Ukraina

Jakarta, IDM โ€“ย Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol mengatakan bahwa pihaknya dapat mempertimbangkan untuk memasok senjata ke Ukraina, tergantung pada sejauh mana kerja sama militer antara Rusia dan Korea Utara (Korut).

Hal itu ia ungkapkan menanggapi tindakan Korut yang diyakini memasok senjata hingga mengerahkan pasukan ke Rusia untuk berperang melawan Ukraina. Ia menegaskan, Korsel tidak akan “berdiam diri” demi keamanan di kawasan.

Baca Juga: Presiden Belarusia: Pasukan Korut di Ukraina akan Mengeskalasi Konflik

“Jika Korut mengirimkan pasukan khusus ke perang Ukraina, kami akan memberikan dukungan kepada Ukraina selangkah demi selangkah dan mempertimbangkan untuk mengambil tindakan yang diperlukan demi keamanan Semenanjung Korea,” kata Yoon usai bertemu Presiden Polandia Andrzej Duda di Seoul, melansir Yonhap, Kamis (24/10).

“Kami telah berpegang pada prinsip untuk tidak secara langsung memasok senjata mematikan, tetapi kami dapat meninjau ini dengan lebih fleksibel tergantung pada kegiatan militer Korut,” tambahnya.

Baca Juga: Perkuat Kerja Sama, Inggris dan Jerman Tandatangani Pakta Pertahanan

Lebih lanjut, Yoon dan Duda mengecam pengiriman pasukan Korut sebagai pelanggaran terhadap Piagam dan resolusi Dewan Keamanan PBB. Menurutnya, hal itu merupakan provokasi yang mengancam keamanan global.

“Republik Korea (Korsel) tidak akan pernah tinggal diam atas hal ini dan mengambil langkah-langkah yang diperlukan selangkah demi selangkah dalam koordinasi dengan komunitas internasional tergantung pada perkembangan kerja sama militer Korur-Rusia,” pungkasnya. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer