Jumat, 4 April 2025

Jepang Sebut Rusia Langgar Wilayah Udara

Jakarta, IDM โ€“ Kementerian Pertahanan Jepang mengatakan bahwa sebuah pesawat militer Rusia melanggar wilayah udaranya sebanyak tiga kali pada Senin (23/9).

Dilansir dari Kyodo, Senin (23/9), pelanggaran wilayah udara itu dilakukan oleh sebuah Pesawat Patroli IL-38 Rusia, yang mengudara di atas Laut Jepang, bagian utara Pulau Rebun. Pesawat itu disebut bolak-balik terbang sebanyak tiga kali antara pukul 1 siang dan 4 sore waktu setempat.

Menanggapi hal itu, Angkatan Udara Jepang mengerahkan pesawat tempur dan menembakkan suar peringatan. Pemerintah Jepang juga telah mengajukan “protes yang sangat keras” terhadap Rusia.

Baca Juga: Imbas Ledakan Pager Hizbullah, Militer Iran Larang Penggunaan Perangkat Komunikasi

Sebelumnya, dua pesawat Tu-142 Rusia dilaporkan terbang dari laut antara Jepang dan Korea Selatan menuju wilayah selatan Okinawa. Pesawat tempur itu juga disebut terbang di atas wilayah sengketa antara kedua negara.

Selain Rusia, pesawat pengintai Y-9 Cina juga melanggar wilayah udara teritorial Kepulauan Danjo, Jepang selama sekitar dua menit pada akhir bulan lalu. Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Yoshimasa Hayashi mengecam pelanggaran itu dan mengungkapkan bahwa operasi militer Cina di sekitar Jepang semakin meningkat. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer