Jayapura, IDM – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Pos Koya Koso membantu PMI dalam mengatasi kekurangan stok darah di Jayapura. Kegiatan donor darah ini dilaksanakan di Balai kampung Andrekang KM 9 Koya Koso Distrik Abepura, Jayapura (19/7/2021).
Wadan Satgas RI-PNG Yonif 131/Brs Mayor Inf Muzani CH dalam keterangan tertulisnya di Pos Kout KM 19 Arso 1 Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom mengatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud kepedulian Satgas Pamtas Yonif 131/Brs Pos Koya Koso terhadap sesama.
โSemoga dengan kegiatan donor darah ini dapat membantu dan memenuhi persediaan darah di Kota Jayapura sehingga dapat menolong saudara-saudara kita yang membutuhkan darah di masa krisis pandemi saat ini,” ungkap Mayor Inf Muzani CH.
Photo. Dok: Dispenad
Danpos Koya Koso Letda Inf Iswandi yang juga ikut mendonorkan darahnya mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan donor ini tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya dalam memutus rantai penularan Covid-19.
Di sela pelaksanaan kegiatan donor, Bapak Akbar sebagai penanggung jawab administrasi PMI Jayapura menyampaikan apresiasi kepada jajaran Satgas Pamtas 131/Brs khususnya Pos Koya Koso atas perhatiannya dalam membantu pemenuhan stok darah PMI.
“Bukan sekali ini personel TNI dari Satgas Pamtas 131/Brs membantu kami dalam menjaga ketersediaan stok darah. Terlebih di masa pandemi Covid-19 saat ini, pihaknya sangat membutuhkan stok darah, sehingga dengan adanya kegiatan donor darah seperti ini kami merasa sangat terbantu,” ujarnya. (nhn)