Jumat, 28 Juni 2024

Patroli ke Pemukiman Penduduk, Yonif 6 Marinir Yakinkan Warga Yahukimo Aman

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Indonesia-Papua Nugini Mobile Batalyon Infanteri (Yonif) 6 Marinir Gobang II melaksanakan patroli ke pemukiman penduduk di wilayah Yahukimo, Papua, Sabtu (22/6).

Komandan Satgas Pengamanan Perbatasan Indonesia-Papua Nugini Mobile Yonif 6 Marinir Letkol (Mar) Rismanto Manurung, mengatakan kegiatan patroli memasuki pemukiman penduduk bertujuan menjamin keamanan masyarakat.

“Kami melaksanakan komunikasi sosial serta pendekatan dengan masyarakat,” kata Rismanto, dikutip dari keterangan Pasmar 1, Minggu (23/6).

Baca juga: TNI Pelajari Latihan Pengamanan Daerah Beresiko di Sekolah Pertahanan Belanda

“Satgas melaksanakan patroli ke pemukiman dan memberi keyakinan kepada masyarakat dalam keadaan aman,” sambungnya.

Rismanto berharap melalui kegiatan ini masyarakat memiliki keyakinan bahwa mereka aman dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari. “Di sela-sela Patroli kita juga berupaya memberikan bantuan pengobatan maupun pemberian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan,” imbuhnya.

Sebelumnya, satgas di bawah Koops Habema tersebut menggelar patroli gabungan dengan sejumlah satuan aparat keamanan di Yahukimo, Jumat (21/6), antara lain Polres Yahukimo, Kodim 1715/Yahukimo, Satgas Pasgat TNI AU, Satgas Damai Cartenz, Brimob Kie Gada, dan Delta ODC.

Baca juga: Kadispenad: Personel Terjerat Judi Online Terancam Dipecat

Rismanto mengungkapkan kegiatan patroli gabungan sebagai wujud implementasi dan komitmen menjaga wilayah Kabupaten Yahukimo agar selalu kondusif.

“Patroli gabungan TNI-Polri juga sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan yang dapat menggangu keamanan dan ketertiban masyarakat,” ungkap Rismanto. (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Kejuaraan Menembak Tanfoglio Cup 2024

Peserta kategori IPSC Level III mengikuti Kejuaraan Menembak Tanfoglio Cup 2024 di Lapangan Tembak Djamsuri, Wing Komando 1 Kopasgat, Jakarta, Jumat (7/6). Perlombaan tersebut mengangkat tema "Kualitas dan Prestasi adalah Kehormatan".

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER