Kamis, 24 April 2025

Latma Carat 2025: TNI AL dan US Navy Survei Lokasi Pendaratan Amfibi di Situbondo

Jakarta, IDM โ€“ TNI AL dan US Navy (Angkatan Laut Amerika Serikat) kembali melakukan survei lokasi untuk latihan bersama Cooperation Afloat Readiness and Training (Carat) 2025 di Situbondo, Jawa Timur, Selasa (22/4).

Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Koarmada II Letkol Laut (P) Antonius Februar Prima Hadi, menjelaskan kegiatan survei lokasi tersebut dipimpin oleh perwira pembantu latihan staf operasi Koarmada II, Letkol Laut (P) Pungki Kurniawan bersama perwakilan Amerika Serikat Russell Kennet Tanner.

“Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam memastikan kesiapan sarana dan prasarana yang akan digunakan selama latihan bersama Carat 2025 dengan melakukan peninjauan menyeluruh ke beberapa titik penting,” jelasnya, dikutip dari keterangan Dispen Koarmada II, Rabu (23/4).

Baca Juga: Cerita Tiga Personel TNI AU Tempuh Pelatihan Khusus di AS

Antonius mengungkapkan, sejumlah lokasi yang disurvei meliputi SD Negeri 4 Karang Tekok serta titik pendaratan pasukan di Pantai Banongan yang akan menjadi bagian dari skenario latihan pendaratan amfibi.

“Latihan bersama Carat 2025 direncanakan berlangsung pada Juni mendatang di Kabupaten Situbondo, melibatkan unsur gabungan TNI AL dan Angkatan Laut Amerika Serikat,” ungkapnya.

Tinjau lokasi latma Carat 2025.
(Foto: Dok. Dispen Koarmada II)

Adapun latihan bersama Carat 2025 bertujuan meningkatkan interoperabilitas, kerja sama maritim serta memperkuat hubungan bilateral kedua negara di bidang pertahanan laut.

Sebelumnya, pada Senin (21/4), tim juga telah melaksanakan peninjauan awal di Koarmada II Surabaya, meliputi dermaga Madura Koarmada II, fleet house, kolam renang serta lapangan Ambalat.

“Semuanya diproyeksikan menjadi bagian dari skenario latihan pendukung atau staging area selama kegiatan berlangsung,” lanjutnya.

Baca Juga: Dipimpin Wakasau, Delegasi TNI AU Tinjau Produksi Radar Thales Prancis

Pada 2024 lalu, latihan bersama Carat digelar oleh TNI AL dan Angkatan Laut Amerika selama dua pekan di sejumlah lokasi, yaitu di Teluk Ratai dan Piabung Lampung, Batalyon 7 Marinir, Batalyon 9 Marinir serta Pusat Latihan Pertempuran 8 Marinir.

Materi pada tahun lalu meliputi proses pengambilan keputusan, pertukaran pengetahuan (Subject Matter Expert Exchange), latihan perorangan dan pertahanan pantai gabungan dengan mengintegrasikan pasukan darat, unsur laut dan udara.

Sementara itu, unsur-unsur yang dilibatkan terdiri dari kapal perang, helikopter, pesawat udara, drone udara, Kopaska, Marinir, Zeni, medis, hukum, dan public affair. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer