Tingkatkan Kerja Sama Antar AL di Asia Tenggara, KSAL Terima Paparan The 16th ANCM 2022

Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menerima paparan Paban V Strategi Operasi (Straops) dan Diplomasi Staf Operasi Angkatan Laut (Sopsal) Kolonel Laut (P) Robert Marpaung perihal The 16th ASEAN Naval Chief Meeting (ANCM), di Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (18/4).

Penyelenggaraan ANCM merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan secara bergiliran oleh Angkatan Laut ASEAN dan bertujuan untuk meningkatkan kerja sama antar Angkatan Laut di kawasan Asia Tenggara.

ANCM yang diikuti oleh Angkatan Laut Brunei, Kamboja, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Singapura, Laos, Thailand, dan Vietnam ini akan mengangkat tema โ€œPeran Angkatan Laut Negara ASEAN Dalam Menghadapi Tantangan Maritim.โ€

(Dok Dispenal)

Rencananya acara 16th ANCM 2022 dipimpin oleh Angkatan Laut Kamboja dan akan dilaksanakan Staff Meeting pada tanggal 22-25 Mei 2022 sampai dengan peninjauan lokasi ANCM. Menanggapi hal tersebut, Yudo akan mempertimbangkan pelaksanaan kegiatan virtual atau secara langsung yang diselenggarakan pada 21-24 Agustus 2024 untuk menjadi tuan rumah acara 16th ANCM 2022.

Selain itu, Yudo akan melakukan meeting acara ANCM bersama tamu undangan Gala Dinner dan Executive Program. Para peserta sepakat dengan lokasi penyelenggaraan acara ANCM yang akan dilaksanakan di Indonesia, yaitu di Bali atau Jakarta. Beberapa materi rapat di antaranya, Exchange View, Adoption 15th ANCM Minutes, Roadmap ANCM 2024-2032, Future Program, Naval Asean Exercise and Concepts. (BFM)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer