Minggu, 20 April 2025

Russia Bentuk Formasi Pasukan Darat Baru Demi Perkuat Operasi di Ukraina

Jakarta, IDM Kementerian Pertahanan Inggris, mengungkapkan Russia akan membentuk formasi pasukan baru yang disebut Korps Angkatan Darat ke-3 untuk mendukung operasinya di Ukraina, Rabu (10/8).

“Unit tersebut berbasis di kota Mulino, di sebelah timur ibu kota Rusia, Moskow,” kata kementerian itu dalam buletin intelijen hariannya di media sosial Twitter, dilansir dari Reuters.

Dalam perkembangan terbaru itu juga disebutkan, komandan-komandan Rusia sangat mungkin untuk terus melanjutkan prioritas operasional dalam memperkuat serangan di Donbas timur. Hal tersebut juga dilakukan untuk sambil bergerak memperkuat pertahanannya terhadap serangan balik Ukraina di selatan.

Sebelumnya dilaporkan, baku tembak antara pasukan Ukraina dan Rusia di garis depan pertempuran semakin intensif. Baku tembak dilaporkan terjadi di kota-kota sebelah timur Kota Donetsk.

Gubernur Donetsk Pavlo Kyrylenko, mengatakan pasukan Rusia menggelar gelombangan serangan ke daerah itu karena mereka ingin merebut wilayah Donbas.

“Situasinya di wilayah ini menegangkan, tembakan terus-menerus di sepanjang garis pertempuran, musuh juga menggunakan serangan udara,” kata Kyrylenko di stasiun televisi Ukraina, Senin (8/8).

Penasihat presiden Ukraina Oleksiy Arestovych, juga mengatakan di sekitar Kharkiv pasukan Ukraina merebut Dovhenke dari pasukan Rusia dan bergerak maju menuju Izium.

“Pasukan Ukraina bergerak dengan sukses, upaya Rusia untuk merebut kembali tidak berhasil, Ukraina mungkin akhirnya mengepung mereka,” katanya. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer