Kamis, 10 April 2025

Rusia Bentuk RUU Pengampunan Hukuman Bagi Narapidana yang Ikut Berperang

Jakarta, IDM – Parlemen Duma Rusia telah menyetujui Rancangan Undang-undang (RUU) yang akan memberikan amnesti atau pengampunan kepada narapidana jika secara sukarela bergabung dengan pasukan Rusia di medan tempur. Langkah itu dilakukan untuk meningkatkan jumlah pasukan yang terus berkurang melawan Ukraina.

Dilansir dari Al Jazeera, Kamis (22/6), Parlemen Duma mengatakan bahwa di bawah hukum tersebut, para narapidana dapat melakukan perjanjian secara tertulis dengan Kementerian Pertahanan Rusia untuk bergabung menjadi pasukan tempur.

Baca Juga:ย Beri Pasokan untuk Ukraina, Jerman Dilaporkan Kekurangan Stok Peluru Artileri

Parlemen Duma menjelaskan, amnesti itu hanya berlaku bagi narapidana dengan kategori tertentu. Mereka yang ditetapkan sebagai pelaku kejahatan tingkat tinggi seperti terorisme, spionase, pengkhianatan dan kejahatan seksual, tidak akan dapat mendaftar sebagai pasukan relawan dan mendapat mengampunan dari negara.

โ€œImplementasi hukum tersebut tidak mencakup mereka yang sebelumnya telah dihukum karena tindakan teroris dan ekstremis, serta pelanggaran seksual terhadap anak di bawah umur,โ€ kata Parlemen Duma.

Kemudian, narapidana akan dibebaskan dari jeratan hukum ketika mereka menyelesaikan kontrak militer, menerima penghargaan atas kehebatan perang, terluka parah di medan tempur, dan mencapai usia pensiun 65 tahun.

Baca Juga:ย Tambah Pasukan, NATO Siap Tangani Konflik di Kosovo

โ€œBagi tersangka narapidana yang setuju untuk mengangkat senjata, pihak berwenang dapat mengurangi hukum pidana terhadap mereka,โ€ jelasnya.

Setelah disetujui Parlemen Duma, RUU ini akan diajukan ke Dewan Federasi Majelis Tinggi Rusia hingga ke Presiden Vladimir Putin untuk ditandatangani dan resmi menjadi undang-undang. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer