Jakarta, IDM โ Presiden Korea Utara (Korut) Kim Jong Un menyerukan pasukan militer negaranya untuk siap perang, di tengah meningkatnya ancaman regional yang dipicu oleh Amerika Serikat (AS).
Dilansir dari KCNA, laman media resmi Pemerintah Korut, Senin (18/12), hal itu ia sampaikan saat konferensi komandan batalion dan instruktur politik di Pyongyang pada beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Hamas Sebut Siap Gencatan Senjata di Gaza
Ia mengatakan, ancaman dari AS dan Korea Selatan (Korsel) melalui berbagai konfrontasi di kawasan telah membawa ketegangan ke “fase terburuk dalam sejarah”. Menurutnya, Semenanjung Korea telah menjadi “titik panas terbesar di dunia”.
Dalam menghadapi ancaman tersebut, ia memerintahkan kekuatan politik dan militer serta efisiensi tempur terus ditingkatkan agar pasukan Korut mampu mengatasi perang.
“Ia dengan bersemangat meminta semua peserta untuk mengerahkan segenap upaya guna menghasilkan peningkatan substansial dan mendasar dalam meningkatkan kemampuan mereka untuk berperang secara nyata,” tulis KCNA.
Baca Juga: AS Izinkan Ukraina Gunakan ATACMS untuk Serang Rusia
Lebih lanjut, ia juga menilai ketegangan di Semenanjung Korea terus meningkat akibat kerja sama pertahanan antara AS, Korsel dan Jepang, yang ia sebut sebagai “NATO Asia”.
Pada September lalu, Kim juga telah berjanji bahwa Korut akan “secara eksponensial” memperluas persenjataan nuklir sebagai tanggapan atas “ekspansi yang sembrono” dari kerja sama militer yang dipimpin AS. (bp)