Kamis, 13 Maret 2025
Indonesia
logo
English

Pertajam Fungsi Penerangan, TNI Akan Ubah Puspen Jadi Puskominfo

Jakarta, IDM – Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayjen Nugraha Gumilar menyebut Puspen TNI akan berubah nama menjadi Pusat Komunikasi dan Informasi (Puskominfo) TNI. Hal tersebut diungkap Nugraha di sela media gathering bertajuk ‘Media Sahabat TNI Prima’ di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (3/7).

Gumilar menjelaskan perubahan nama itu telah dikaji sejak tahun lalu. Menurutnya, tidak ada pergeseran signifikan dalam Puskominfo. Ia memastikan bahwa fungsi Puspen TNI dengan nama baru akan makin tajam dengan penerapan komunikasi dua arah.

“Karena selama ini kan penerangan itu hanya sifatnya memberikan informasi ke bawah, tanpa kami mendengar informasi dari bawah ke kami,” ujar Gumilar.

Baca Juga: Keren, Prajurit TNI AD Taklukan Atlet MMA China

“Dengan komunikasi dua arah ini kan seyogyanya memang namanya menjadi Puskominfo, sehingga kami membuka diri apa yang menjadi kelemahan kami, tolong informasikan,” sambungnya.

Sementara terkait struktur, Gumilar mengatakan Puskominfo akan dibuat seperti redaksi media massa. Ia akan menambah sejumlah personel untuk menjalankan tugas Puskominfo.

“Sebetulnya lebih kepada tugas dan tanggung jawab, kami tidak akan menambah orang terlalu banyak,” kata Gumilar.

Baca Juga: Latma Rimpac: Marinir Indonesia Adu Kemampuan Tembak Tempur dengan 7 Negara

“Apple to apple jabatan yang ada di kami sama dengan jabatan di pemimpin redaksi (pemred) atau media, sehingga hubungan di bawahnya lebih smooth,” tuturnya.

Gumilar mengatakan hingga saat ini masih melakukan kajian tergantian pengubahan nama Puspen TNI menjadi Puskominfo TNI.

“Sekarang kami lagi coba (kaji) dengan staf (Puspen TNI) untuk membuat lebih tajam,” terang Gumilar. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer