Sabtu, 19 April 2025

Pemerintah Rusia Ungkap Alasan Penambahan Jumlah Tentara

Jakarta, IDM – Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengungkapkan alasan penambahan jumlah tentara Rusia adalah untuk mengatasi ancaman dan ketidakstabilan yang berkembang di wilayah perbatasan Rusia.

Sebelumnya, Presiden Vladimir Putin menandatangani dekrit untuk menambah jumlah tentara sebanyak 180.000 atau total menjadi 1,5 juta tentara.

Baca Juga:ย Presiden Putin Perintahkan Jumlah Tentara Ditambah Menjadi 1,5 Juta

“(Penambahan jumlah tentara) ini disebabkan oleh banyaknya ancaman yang ada terhadap negara kita di sepanjang batas perbatasan kita. Hal ini menuntut tindakan yang tepat untuk diambil,” kata Peskov melansir Reuters, Selasa (17/9).

Sementara, Andrei Kartapolov, ketua komite pertahanan Duma Negara Rusia mengatakan bahwa alasan penambahan tentara itu karena Rusia akan mendirikan struktur dan unit militer baru. Tujuannya untuk meningkatkan keamanan di wilayah barat laut Rusia setelah negara tetangga Finlandia bergabung dengan aliansi NATO.

Baca Juga:ย Ditekan AS, Presiden Iran Tegaskan Tetap Perkuat Program Rudal

Berdasarkan laporan International Institute for Strategic Studies (IISS), penambahan ini akan menjadikan Rusia menjadi negara dengan jumlah tentara terbesar kedua di dunia setelah Cina, sekaligus melampaui Amerika Serikat (AS) dan India. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer