Jakarta, IDM โย Kementerian Unifikasi Korea Selatan (Korsel) mengatakan bahwa terdapat berbagai jenis sampah hingga parasit di dalam plastik yang dikirim melalui balon oleh Korea Utara (Korut) pada beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, Korut telah menerbangkan balon-balon yang membawa sampah sejak ke Korsel sejak Mei lalu. Pemerintah Korsel pun telah mengerahkan unit khusus untuk mendeteksi kemungkinan bahan kimia dan biologi berbahaya untuk memeriksa sampah tersebut.
Baca Juga:ย Membaca Makna Keakraban Rusia-Korut
Berdasarkan hasil analisis, Kementerian Unifikasi Korsel mengatakan sampah itu terdiri dari banyak kertas dan kain bekas hingga parasit seperti cacing dalam pupuk, yang diyakini menggunakan kotoran manusia.
โBanyak parasit, seperti cacing gelang, cacing cambuk, dan cacing kremi, ditemukan terdapat di sampah,โ katanya.
Baca Juga:ย Korut Kritik AS yang Terus Dukung Ukraina
Korut telah mengirimkan lebih dari 1.000 balon pembawa sampah ke Korsel dalam beberapa kesempatan sebagai tindakan balasan. Para aktivis Korsel disebut seringkali mengirim selebaran anti-Pyongyang melalui balon-balon serupa. (bp)