Kim Jong Un Ungkap Rencana Tingkatkan Kekuatan Militer

Jakarta, IDM – Presiden Korea Utara (Korut) Kim Jong Un menjabarkan rencananya untuk meningkatkan kekuatan militer pada tahun depan. Pernyataan ini Kim ungkapkan saat pertemuan nasional pejabat Korut di tengah meningkatnya ketegangan dengan Korsel, Rabu (28/12).

Dilansir dari KCNA, Rabu (28/12), pada hari kedua Rapat Paripurna Komite Sentral ke-8, Kim meninjau adanya tantangan yang berkembang di Semenanjung Korea. Pemimpin generasi ketiga itu menetapkan Korut akan melakukan perlawanan terhadap ancaman dan memperkuat kekuatan pertahanan negara.

“Dia (Kim) menetapkan prinsip-prinsip urusan luar negeri dan arah melawan ancaman yang harus dipatuhi oleh pemerintah Korut secara menyeluruh untuk melindungi kedaulatan dan membela kepentingan nasional,” ujar laporan laman berita resmi Korut KCNA.

Selama sesi pertemuan tersebut, Kim menganalisis tantangan keamanan baru dalam politik internasional termasuk di Semenanjung Korea. Kim juga mengatakan tindakan penting untuk menghadapi ancaman tersebut adalah dengan memperkuat pertahanan militer Korut.

“Tujuan inti baru untuk memperkuat kemampuan pertahanan diri yang akan dikejar dengan kuat pada tahun 2023 telah disajikan sebagai persiapan untuk beragam fluktuasi dalam situasi internasional.”

Baca: Angkatan Laut Cina dan Rusia Sukses Gelar Latma Militer

Kim juga mengisyaratkan adanya uji senjata yang dikembangkan. Pernyataan Kim muncul ketika permusuhan dengan negara tetangganya meningkat. Pada minggu lalu, Korsel mengklaim Korut telah meluncurkan drone melintasi wilayahnya. Sepanjang tahun ini, Korut pun telah melakukan serangkaian uji coba rudal dan mengembangkan sistem persenjataannya seperti satelit pengintai dan rudal berbahan bakar padat. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer