Kamis, 3 April 2025

Inggris dan Norwegia Cegat Pesawat Rusia di Atlantik Utara

Jakarta, IDM โ€“ย Pesawat tempur Typhoon Inggris bersama F-35A Norwegia dikerahkan untuk melacak dan mencegat pesawat Rusia yang dinilai tidak mematuhi aturan keselamatan udara internasional dan menimbulkan bahaya bagi pesawat lain di wilayah Atlantik Utara.

Dilansir dari Raf.mod.uk, sebuah laman resmi Angkatan Udara Inggris, Kamis (4/5), pesawat tempur Typhoon lepas landas dari pangkalan di timur laut Skotlandia pada hari Minggu. Pesawat Rusia itu disebut terbang di wilayah udara internasional di atas Samudra Atlantik Utara dan Laut Norwegia.
Sebagai bagian dari respons bersama NATO, Norwegia juga mengirim pesawat tempur F-35A.

Baca Juga:ย Perluas Pertahanan Siber dan Luar Angkasa, Cina Kembali Rekrut Purnawirawan

“Pesawat Rusia yang dicegat adalah pesawat patroli maritim Tu-142, yang dikenal dengan nama kode NATO sebagai Bear-F. Tu-142 mendekat dari timur laut dan tidak pernah memasuki wilayah udara kedaulatan Inggris,” tulis Angkatan Udara Inggris.

NATO tidak merinci aturan keselamatan udara apa yang telah dilanggar pesawat Rusia. Keduanya mengungkapkan bahwa kerja sama kedua negara tersebut merupakan bentuk komitmen pasukan gabungan dalam menjaga wilayah negara-negara anggota sesuai kesepakatan aliansi pertahanan tersebut.

Baca Juga: Demi Penuhi Target NATO, Norwegia Tambah Anggaran Pertahanan Hingga 2%

“Ini menunjukkan hubungan kerja yang erat yang kami miliki dengan rekan-rekan NATO. Saat mencegat pesawat Rusia, kami melakukan kontak dengan pusat kontrol Angkatan Udara Inggris, yang memastikan kami dapat mengetahui di mana mereka berada dan apa yang mereka lakukan setiap saat,โ€ ujar salah satu dari pilot pesawat tempur Typhoon. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer